TENGGARONG.INFODESANEWS – “Mulawarman Peduli”, “Gawi Manuntung Waja Sampai Kaputing”, kalimat-kalimat itu begitu menggema di Aula Jati Diri Makodim 0906 Tenggarong, pada acara syukuran dalam rangka peringatan HUT ke 62 Kodam VI Mulawarman tahun 2020, Sabtu (18/7/2020) kemarin.
Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, kali ini puncak peringatan HUT Kodam VI Mulawarman digelar secara sederhana. Berpusat di Makodam VI Mulawarman, Balikpapan dan diikuti seluruh satuan wilayah Kodam VI Mulawarman, meliputi Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Utara, termasuk Kodim 0906 Tenggarong.
Meski secara daring atau terhubung melalui video conference, agenda itu berlangsung penuh khidmat. Pemutaran video singkat tentang sejarah perjalan Kodam VI Mulawarman yang dulunya bernama Kodam VI Tanjungpura. Serta penayangan dokumentasi kilas balik dan aksi prajurit satu tahun terakhir, yakni pengamanan wilayah, penanggulangan bencana, bakti sosial hingga terlibat langsung dalam penanganan Covid-19 menambah haru acara tersebut.
Panglima Kodam (Pangdam) VI Mulawarman Mayjen TNI Subiyanto dalam sambutannya mengatakan sesuai tema yang diusung yaitu Mulawarman Peduli, HUT Kodam diisi dengan serangkaian kegiatan sosial. Donor darah, pembagian masker dan sembako, pembersihan dan penyemprotan disinfektan ditempat ibadah dan fasilitas umum secara serempak dimasing-masing wilayah.
“Mulawarman Peduli memberikan makna bahwa Kodam Mulawarman memberikan kepedulian serta meringankan beban dan kesuliltan masyarakat ditengah masa pandemik Covid-19” ungkapnya.
Dalam agenda tersebut dilakukan juga pemotongan tumpeng dan pemberian penghargaan kepada prajurit berprestasi. Di Makodim Tenggarong, pemotongan tumpeng dilakukan oleh Kapten Inf Agus Sujoko Danramil 0906-02 Loa Kulu. Dihadiri beberapa perwakilan perwira dan staf serta anggota Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XVIII.
Pangdam juga mengapresiasi Serda Nurdin anggota Kodim 0906 Tenggarong yang telah mengukir prestasi mengharumkan keluarga besar Kodam VI Mulawarman, berkat inovasinya mengembangkan box sterilitator. Bahkan mendapat penghargaan dari Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa.
“Saya juga mengapresiasi upaya kreatif para Babinsa, Danramil, Dandim di satuan kewilayahan yang telah bekerja tidak mengenal lelah sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat” ucap Jenderal bintang dua itu.
Penulis Murdi