Targetkan Sukses Pelaksanaan Dan Juarai Lomba Jurnalistik Dalam TMMD Reguler ke-104 Kodim Blora

INFODESA121 Dilihat
banner 728x90

BLORA, INFODESANEWS – Jajaran Kodim 0721/Blora targetkan sukses pelaksanaan dan juarai lomba jurnalistik di pelaksanaan TMMD Reguler ke-104 dengan desa sasaran Desa Jurangjero, Kecamatan Bogorejo.

Dandim 0721/Blora, Letkol Inf. Ali Mahmudi, SE melalui Kasdim, Mayor Kav. Hyasintus Waleng P,ST, mengemukakan, untuk target sukses pelaksanaan dengan melibatkan warga secara maksimal sudah pasti. Target lain adalah harus bisa menjuarai lomba jurnalistik kategori Dansatgas.

Sebagaimana diketahui, di pelaksanaan TMMD Reguler ke-103 akhir tahun 2018 lalu, tiga Kodim di wilayah Kodam IV/Diponegoro berhasil memborong juara lomba jurnalistik baik 1, 2 dan 3. Juara 1 diraih Kodim Batang, juara 2 Kodim Rembang dan juara 3 Kodim di wilayah Korem 072/Yogjakarta.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Tidak Mau Kecolongan lagi, Pemkab Blora Antisipasi Adanya Korban Oro-Oro Kesongo

Terkait dengan itu, Kodim Blora ingin mempertahankan sukses juara yang menjadi tradisi Kodam IV Diponegoro, yakni selalu menjuarai lomba jurnalistik TMMD Reguler.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Dapatkan Doorprize, 21 Kecamatan Lunas PBB - P2

”Target juara satu, terjelek jangan sampai keluar dari tiga besar,” tandas Kasdim Hyasintus Waleng, kemarin.

Dari pantauan Infodesanews, berbagai persiapan sudah dilakukan oleh Kodim Blora terkait pelaksanaan TMMD Reguler ke-104 di Desa Bogorejo. Mulai dari rapat dengan jajaran Pemda Blora, sosialisasi ke warga, bahkan mulai Kamis (17/1) alat berat sudah diterjunkan ke lokasi.***Red.

banner 728x90