“Syahdunya” Saat Kerja Diminta Bantu Kerjakan PR

INFODESA100 Dilihat
banner 728x90

BLORA, INFODESANEWS — Menjadi “Idola” anak-anak di desa sasaran TMMD, ternyata tidak selamanya mengenakan bagi anggota Satgas TMMD reguler ke 104 Kodim 0721/Blora. Seperti yang dialami Serda M.Tholib, salah seorang Satgas yang tengah merampungan pembuatan tugu prasasti TMMD, tiba-tiba di dekati sejumlah anak SD Desa Jurangjero, dan diminta untuk membantu mengerjakan PR mereka.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Terima Bantuan APD dari Kwarda Jateng, Bupati Sebut Angka Kematian Pasien Covid-19 Semakin Menurun

Berawal ketika Serda M .Tholid dengan dibantu beberapa anggota Satgas lainnya tengah merampungkan pembangunan tugu prasasti TMMD. Dasar anak, Alfino pelajar kelas 2 SDN 1 Jurangjero bersama temanya, mendekat dan belajar bersama di gundukan material pasir tidak jauh dari pembangunan tugu tersebut.

”Banyak PR dan semuanya susah-susah, untuk itu saya dan teman-teman sengaja belajar di gundukan pasir dekat Pak Tentara bekerja. Harapannya kalau dekat dengan Pak Tentara bisa membantu mengerjakan PR kami,” ungkap Alfino polos.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Kemarau Panjang Babinsa Koordinasi Pendistribusian Air Bersih di Wilayah Binaan

Dengan sabar Serda M.Tholib akhirnya meladeni permintaan anak-anak itu, membantu mengajari mengerjakan PR-nya. ”Tidak apa-apa, semuanya biasa saja. Dan lagi pembangunan tugu prasasti TMMD ini sudah finishing sehingga tidak ada resiko jika memberi perhatian buat anak-anak ini,” ungkap Serda Tholib. ***Pendim 0721/Blora.

banner 728x90