Sudah Tembus 1.236 Kasus Konfirmasi Positif Covid-19 di Luwu Utara, Hari ini 8 Kasus Baru

NASIONAL102 Dilihat
banner 728x90

SULSEL, INFODESANEWS – Berdasarkan data pantauan Covid-19 dari Satgas Kabupaten Luwu Utara (Lutra) Sulawesi Selatan (Sulsel) hingga Sabtu, 13 Februari 2021, yang terkonfirmasi kasus corona virus telah tembus 1236 orang.

“Hari ini bertambah 8 kasus lagi yang tersebar di 6 kecamatan yakni, Kecamatan Masamba 2 orang, Baebunta 1, Sukamaju Selatan 1, Malangke 1, Malangke Barat 1, dan Kecamatan Mappedeceng 2 orang,” ujar I Komang Krisna, Juru Bicara Penanganan Covid-19 Luwu Utara.

Dari 1.236 kasus itu, 1.043 orang telah sembuh, 153 orang tengah menjalani perawatan, dimana 137 orang menjalani isolasi mandiri, di rumah sakit Wahidin 1 orang, Duta Covid 2 orang, RSUD Andi Jemma Masamba 9 orang dan 4 orang di RS Hikmah Masamba.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Berikan Bekal Wawasan dan Motivasi, Kapolda Jatim Lantik 750 Bintara Remaja

Sementara itu, secara keseluruhan di Kabupaten yang dijuluki Bumi Lamaranginang kasus itu, Virus Corona menunjukkan peningkatan signifikan dan kasus kematian sudah tidak ada. (yus/ben)

banner 728x90