LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS — Pancasila merupakan landasan bagi pelaksanaan pemerintahan, pemebentukan peraturan, dan pengaturan penyelenggaraan negara dan menjadi dasar utama dalam pembentukan undang-undang.
Dan menjadi kesepakatan bersama ditempatkan sebagai ideologi bangsa Indonesia.
Hal tersebut disampaikan Anggota DPRD Lampung Selatan dari Fraksi Gerindra Dwi Riyanto saat melakukan sosialisasi Idiologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (IPWK) yang dipusatkan di Triharjo Kecamatan Merbau Mataram, Minggu (17/9/2023)
Sebagai wujud pelaksanaan wawasan kebangsaan, sosialisasi tersebut juga dijadikan momentum peringatan Ke-63 Hari Tani Nasional, karena tidak lepas dari sejarah perjalanan bangsa Indonesia.
Menurut Anggota dewan dari Partai Gerindra yang berjuluk Konco Yasinan itu.
“Sebagi Idiologi negara undang-Undang yang menjadi bagian dari sejarah perjalanan bangsa dan penetapannya mendasarkan pada Pancasila adalah Undang-undang Nomor 5 Tahun 1960 tentang Peraturan Dasar Pokok-Pokok Agraria (UUPA 1960) yang ditetapkan pada tanggal 24 September 1960 yang diperingati sebagai Hari Tani Nasional.
“Peringatan Hari Tani Nasional adalah sebagai peringatan pembentukan salah satu undang-undang yang menjadi sejarah untuk memperingati bagaimana perjuangan golongan petani.”ujar pimpinan Komisi I DPRD Lampung Selatan itu.
Mantan Komisioner KPU Kabupaten Lampung Selatan periode 2003-2014 ini menegaskan bahwa keberpihakan kepada perjuangan petani merupakan wujud amanat Pasal 33 UUD 1945, yang menyatakan, Bumi dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dikuasai negara dan digunakan untuk kemakmuran rakyat.
“Jadi, Pancasila nyata perannya, karena pemenuhan nilai-nilai Pancasila itu melekat erat dengan perjuangan bangsa dan negara Indonesia sejak proklamasi kemerdekaan hingga kini dan masa depan,
Maka pola pembangunan nasional harus menunjukkan tekad bangsa untuk mencapai masyarakat adil dan makmur berdasarkan Pancasila, tak terkecuali untuk para petani.”tegas anak buah Prabowo Subianto itu.
Dalam kesempatan tersebut Legeslatif dari Fraksi Gerindra dapil VI yang meliputi Kecamatan Tanjung Bintang, Merbau Mataram dan Tanjung Sari itu itu mengajak masyarakat dan para pemuda untuk memahami nilai nilai yang terkandung dalam Pancasila supaya terwujud persatuan dan kesatuan bangsa.
Diketahui dalam kegiatan tersebut dihadiri kepala dan sejumlah perangkat desa serta para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan para tamu undangan. (Red)