Sinode AM XXV Gereja Protestan Toraja: Memilih Ketua Umum BPS, Dijaga Ketat Personil Gabungan Toraja Utara

NASIONAL97 Dilihat

SULAWESI SELATAN, INFODESANEWS – Sejumlah personel dari Polres Toraja Utara dan polsek jajaran serta TNI, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol), tampak berjaga di tiga titik di kabupaten yang berjuluk Bumi Pongtiku, Senin 18 Oktober 2021. Ini dilakukan untuk memberikan kenyamanan dan keamanan untuk pembukaan sidang Sinode AM XXV Gereja Protestan Toraja.

Hal tersebut disampaikan Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati S.IK, MH melalui Kasubbag Humas IPDA Agus Murtopo pada media ini bahwa, pengamanan yang dilaksanakan ini juga merupakan bentuk antisipasi serta hidup bertoleransi antarumat beragama. Selain anggota Polri, pengamanan juga melibatkan personel TNI dan Satpol.

Kapolres Toraja Utara, AKBP Yudha Wirajati mengatakan, sinode AM Gereja Protestan Toraja dilakukan unruk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan sehingga pengamanan diperketat.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Wakapolres Pringsewu Cek Pelaksanaan Kegiatan Vaksinasi

Sekadar diketahui pembukaan Sinode AM XXV dalam memilih Ketua Umum Badan Pekerja Sinode (BPS) Gereja Protestan Toraja tersebut, yang dilaksanakan di tiga titik selama lima hari yakni, di Tongkonan Pempangan Lembang(Desa) Nonongan Kecamatan Sopai dan di Gedung PSP Tangmentoe Lembang Angin-Angin Kecamatan Kesu’ serta di Gedung Gerja Kanuruan Lembang Nonongan Kecamatan Sopai.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Bertemu Presiden Jokowi, Menlu Kanada Sampaikan Dukungan Terhadap Presidensi G20 Indonesia

Hadir dalam pembukaan Sinode AM XXV Gereja Protestan Toraja adalah, Kabidkum Jhon Rande Mangontan Polda Sulawesi Selatan Kombes Pol. Darma Lelepadang, Walikota Makassar Moh Ramdan Danny Pomanto, Dirjen Kristen Menteri Agama Prof Dr. Thomas, Anggora DPR RI Sarce Bandaso Tandiasik, Anggota DPRD Provinsi Sulsel dan Ketua PGI Gultom.

Bupati Toraja Utara Yohanis Bassang, Bupati Luwu Timur Irwan Bachri Syam, Wakil Bupati Toraja Utara Frederik Viktor Palimbong, Ketus BPS Gereja Protestan Toraja Pdt Musa Salusu, Ketua KPU Toraja Utara, para tamu undangan dan perwakilan Gereja Protestan Toraja.(yustus)