Serma Made Hadiri Deklarasi Pilkada Damai Di Way Panji

banner 728x90

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS — Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lampung Selatan, Uspika Kecamatan Way Panji menggelar rapat Deklarasi Damai.

Dalam Kesempatan tersebut dihadiri Danramil 421-07/Sdm, dalam hal ini yang diwakili oleh anggotanya, Serma Made. Camat Way Panji, Isro Abdi, Ketua Panwascam Way Panji, Agus Parmintaher, dan Lo dari masing-masing Paslon serta tokoh masyarakat, tokoh Agama dan tokoh pemuda Se-Kecamatan setempat.

Deklarasi Damai Pemilihan Kepala Daerah kabupaten Lampung Selatan yang dilakukan di Aula Kantor desa Sido Makmur Kecamatan Way Panji.Senin (12/10/2020).

BACA SELENGKAPNYA :  Korem 043/GT Salurkan Bantuan Untuk Panti Asuhan Darul Amanah di Jatimulyo

Agus mengatakan, “Kegiatan sosialisasi dilakukan untuk melakukan koordinasi dengan stakeholder , uspika , Lo dan para tokoh serta masyarakat , untuk mewujudkan jalannya pilkada Lampung Selatan, yang sejuk , aman dan damai dan sekaligus melakukan deklarasi damai diwilayah kecamatan way panji”.ungkapnya.

Sementara itu Camat Way Panji, Isro Abdi, berharap dengan dilakukanya Deklarasi Damai ini dapat membuat pelaksanaan Pilkada di Lampung Selatan berjalan kondusif Aman dan Nyaman. khususnya Kecamatan Way Panji dan Lampung Selatan pada umumnya.

BACA SELENGKAPNYA :  Wabup Tator Langsung Bagikan Sembako ke Supir Angkot dan Tukang Ojek 350 Orang

Dilokasi yang sama, Serma Made Hernodi mengajak seluruh komponen masyarakat dapat menjunjung tinggi Netralitas. agar tidak menimbulkan terjadinya permasalahan , serta tetap bersatu dalam menjaga situasi yang aman dan nyaman.

“Walaupum berbeda pilihan namun kita adalah semua saudara , jalankan pelaksanaan pilkada Lampung Selatan, dengan aturan yang semestinya berlaku”.pungkasnya. (Sg)

banner 728x90