Sensasi Kenikmatan Kuliner Unik Soto Batok Boyolali

LIFESTYLE3 Dilihat
banner 728x90

Boyolali, Infodesanews.com – Jika anda pengemar soto kuliner yg satu ini wajib anda coba jika melintas di kabupaten Boyolali yaitu soto batok warung yang terletak di selatan Embarkasi haji di desa Mrangen, Donohudan, Boyolali

Warung kuliner unik tersebut dirintis oleh Sri San sejak tahun 2014 dengan menyajikan berbagai menu khas Jawa salah satunya Soto Batok.

Ditambah, warung tersebut berkonsep tradisional yang terbuat dari bambu menambah suasana syahdu pedesaan.

Menurut pemiliknya ibu Sri San diberinya nama Soto Batok karena beliau ingin mengemas soto ini menjadi sesuatu yang berbeda dan unik dari soto pada umumnya.

BACA SELENGKAPNYA :  Nanang Cek Langsung Sumber Air Panas di Jatiagung

Dengan adanya ide untuk menganti mangkok dengan batok ini teryata menarik daya pembeli menjadi penasaran dan ingin mencoba kelezatan soto batok ini dan alhamdulillah pada banyak yg berminat.

“ Dalam penyajian soto ini mengunakan serba batok bahkan sendok nya juga memakai sendok yang terbuat dari tempurung kelapa,” ujarnya.

Disini pengunjung bisa menikmati soto ayam atau sapi yang tentunya sangat lezat. Soto khas Jawa dengan resep yang diracik sendiri oleh Sri San.

BACA SELENGKAPNYA :  Prof Boy Arsa ; "Sumber Daya Manusia Kunci dalam Keberlanjutan Bisnis UMKM"

Warung ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 WIB pagi, hingga 17.00 sore. Jangan sampai kehabisan.

Untuk menikmati sebatok Soto Batok dan minuman spesial es buah yg jg mengunakan gelas batok Anda hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 12 ribu per porsinya. Cukup murah bukan?

Anda penasaran ayo kita datang ke boyolali jawa tengah untuk menikmati sensasi kelezatan soto batok dan es buah batok.(Agung Nugroho)

banner 728x90