Sekolah Vokasi UMS Adakan Kuliah Umum Bersama Praktisi, Hadirkan Tiga Narasumber

INFODESA, PENDIDIKAN79 Dilihat

SUKOHARJO-INFODESANEWS, Kuliah Umum Bersama Praktisi pada Semester Gasal 2021/2022 kembali diadakan oleh Sekolah Vokasi UMS pada Sabtu 11 September 2021 secara virtual dengan menggandeng tiga nara sumber. Acara yang dibuka langsung oleh Direktur Sekolah Vokasi Dr.Suranto,MM.,M.Si. mendapat apresiasi yang luar biasa dari mahasiswa peserta kuliah umum.

Kegiatan ini menghadirkan praktisi yang bergerak di bidang K3 umum, Pertambangan dan Soft Skill di bidang Human Resources. Pembicara tersebut antara lain Hermawan Prabowo,ST,MM, Bagus Kamarullah, ST, Iwan Cahyo Saputro. Selama tiga jam, para praktisi saling membagikan ilmu praktis kepada peserta kuliah umum.

Acara ini di moderatori Ir.Amin Sulistyanto,MT. yang juga sebagai Wakil Direktur Sekolah Vokasi UMS,juga dihadiri staf lembaga terkait. Diadakannya Kuliah Umum ini bertujuan untuk mengenalkan dan mempersiapkan generasi sukses sebelum terjun langsung di Dunia Usaha Dunia Industri,khususnya kepada mahasiswa yang hadir dalam kegiatan ini. (anto/her)