Secara Resmi Camat Candipuro Ahmad Sholatan Membuka Bimtek TP-PKK Se-Kecamatan

INFODESA204 Dilihat
banner 728x90

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS — Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Desa Se-Kecamatan Candipuro mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) tingkat Kecamatan.

Kegiatan yang di ikuti seluruh peserta TP-PKK Desa Se-Kecamatan Candipuro itu dibuka langsung oleh Plt Camat Candipuro Ahmad Sholatan Nurochman, dipusatkan di Aula Kantor Kecamatan setempat, Rabu (22/2/2023)

Plt Camat Candipuro Ahmad Sholatan Nurochman mengatakan, kegiatan bakal dilaksanakan selama 3 hari kedepan.

“Ada 112 peserta dari Pokja I-V TP-PKK Kecamatan dan Desa dari 14 desa yang tersebar di wilayah Candipuro mengikuti bimtek.”kata mantan Ka-UPT Puskesmas Candipuro itu pada Infodesanews.com.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
37 Orang Prajurit Tamtama Terima Pembekalan

Menurutnya kegiatan Bimtek selain kegiatan silaturahmi antar peserat juga untuk meningkatkan keterampilan dan menambah wawasan para peserta, khususnya ketau TP-PKK Desa.

“Karena ketua TP-PKK merupakan istri kepala Desa, dengan kegiatan Bimtek ini diharapkan dapat membantu peran serta kepala Desa dalam melaksanakan tugasnya sebagai Kades.”ujarnya.

Sementara itu Ketua TP-PKK Kecamatan Candipuro Yeyen Fitriani Ahmad Sholatan Nurohman,

Sementara itu Ketua TP-PKK Kecamatan Candipuro, Yeyen Fitriani Ahmad Sholatan Nurohman mengatakan, Bimtek dalam rangka penanganan penurunan angka Stunting ini sangat penting. Penguatan keluarga menjadi hal terpenting dalam mencegah Stunting.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Dandim Dan Kapolres Madiun Gelar Sahur On The Road Dengan Komponen Masyarakat

“Saya berharap melalui Bimtek ini para peserta dapat mengajak masyarakat, khususnya ibu hamil dan ibu yang memiliki balita. Karena di sebut dengan masa Golden Period.”kata dia.

Selain itu Yeyen juga berpesan kepada remaja putri, untuk banyak membaca tentang persiapan untuk menjadi ibu rumah tangga dan menghindari terjadinya pernikahan dini. (Bambang)

banner 728x90