Rotasi Jabatan Perwira Sebagai Upaya Penyegaran Organisasi dan Peningkatkan Kinerja Anggota

INFODESA2 Dilihat
banner 728x90

NGANJUK, INFODESANEWS – Bertempat di Balai Kelurahan Warujayeng Kec.Tanjunganom Kab. Nganjuk telah dilaksanakan kegiatan serah terima jabatan dan Lepas Sambut Pa Staf dan Danramil 0810/Nganjuk. Selasa (03/09/2019).

Bertindak sebagai Irup Letkol Kav Joko Wibowo, S.H., M.M. Dandim 0810 Nganjuk dan juga tampak hadir, Drs. Bambang Subagio,MM (Camat Kec.Tanjunganom),  Kompol H. Edy Hariadi, SIP (Kapolsek Tanjunganom),  Perwira Staf dan Danramil se Jajaran Kodim 0810/Nganjuk serya Para Tamu Undangan.

Prosesi serah terima Jabatan Perwira Kodim 0810/Nganjuk ditandai dengan Penanggalan dan penyematan tanda pangkat jabatan oleh Dandim 0810/Nganjuk selaku Inspektur Upacara serta Penandatanganan naskah serah terima jabatan.

BACA SELENGKAPNYA :  Tingkatkan Kapasitas Managemen, Desa Se-Kecamatan Batangan Ikuti Pelatihan Bumdes

Dalam amanatnya Letkol Kav Joko Wibowo, S.H., M.M., Dandim 0810/Nganjuk mengucapkan selamat kepada Pa Staf dan Danramil selama menjabat, lebih semangat dan tingkatkan sinergitas dengan Forum Komunikasi Kecamatan.

Tradisi serah terima jabatan merupakan momen yang penting dan perlu di laksanakan dalam rangka penyegaran organisasi serta meningkatkan kinerja satuan, sehingga kita memiliki kebanggaan terhadap tugas dan jabatan yang di berikan oleh negara kepada kita. Imbuh Letkol Joko Wibowo.

BACA SELENGKAPNYA :  Pendaftaran Baleg Di KPU Jateng Disuguhi Kesenian Dan Arak - Arakan

Ucapa terimakasih Kepada Perwira Staf dan Danramil yang sudah melaksanakan tugas dan berterimaksih kepada ibu sudah mendampingi suami selama bertugas menjadi Pa Staf dan Danramil 0810/Nganjuk. Tutup Dandim Nganjuk.

Ditempat yang sama juga dilaksanakan Serah Terima Ketua Persit KCK Ranting Jajaran Persit Cabang XXIII Dim 0810.***Djei10.

banner 728x90