Riyanto Pamungkas & Umi Laila Resmi Dilantik Sebagai Bupati & Wakil Bupati Pringsewu

banner 728x90

PRINGSEWU, INFODESANEWS – H.Riyanto Pamungkas dan Umi Laila, S.Ag. resmi memimpin Kabupaten Pringsewu selama lima tahun kedepan. Hal ini setelah keduanya dilantik oleh Presiden RI Prabowo Subianto sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pringsewu periode 2025-2030, bersama para pasangan gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati serta walikota dan wakil walikota lainnya, dengan jumlah keseluruhan mencapai 961 orang, secara serentak di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (20/2/2025) pagi.

BACA SELENGKAPNYA :  Tak Kunjung di Perbaiki Gorong-Gorong Jalan Lintas Kota Dalam-Blimbing Sari Telan Korban

Prosesi pelantikan dimulai pukul 09:30 WIB dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan dengan pembacaan Keputusan Presiden untuk pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur, dan Keputusan Menteri Dalam Negeri untuk pelantikan Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota. Namun sebelumnya, para kepala dan wakil kepala daerah ini melakukan kirab terlebih dahulu dari Monumen Nasional menuju tenda khusus acara pelantikan di halaman Istana Kepresidenan diiringi drumband Gita Abdi Praja IPDN (Institut Pendidikan Dalam Negeri).

banner 728x90