PINGSEWU, INFODESANEWS –Dalam rangka memperingati HSN (Hari Santri Nasional) Risma Mushola Al-Furqon mengadakan kegiatan kemah santri di halaman Mushola Al-Furqon yang berada di RT05/RW02 Pekon Tegalsari Kecamatan Gadingrejo Kabupaten Pringsewu (21/10/2023).
Kegiatan tersebut dilaksanakan selama 2 hari pada tanggal 21-22 Oktober 2023 dan diikuti oleh 6 TPA dengan berbagai macam kegiatan diantaranya api unggun, pentas seni, lomba, dan ngaji bersama.
Acara pembukaan kemah santri dihadiri oleh beberapa tokoh agama dan Kepala Pekon Tegalsari Suharto, dalam sambutannya menuturkan, “acara keagamaan seperti ini perlu kita dukung bersama karena meningkatkan semangat belajar santri TPA dan menjalin erat silaturahmi”.
“Acara kemah ini harapannya bisa membina akhlak yang mulia dan cinta tanah air”. imbuhnya
Ketua pelaksana kemah santri Rhendi Oktora juga menuturkan dalam sambutannya, “kegiatan kemah santri ini menjadi simbol santri meneruskan perjuangan ulama, dan acara ini bisa berlangsung setiap tahunnya “.
Semarak HSN dengan diadakannya kegiatan kemah santri yang dilaksanakan oleh Risma Mushola Al-Furqon ini menjadi salah satu bentuk rasa syukur atas peran besar kyai dan santri dalam melawan perjajahan bangsa asing, bertepatan dengan resolusi jihad Mbah KH. Hasyim Asy’ari pada tanggal 22 Oktober. (Oment)