Ratusan Kantong Darah Didapatkan Dalam Peringatan HUT Persit Kartika Chandra Kirana

INFODESA151 Dilihat
banner 728x90

Blitar,Infodesanews.com – Dalam rangka memperingati HUT Persit Kartika Chandra Kirana yang  ke- 72, persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Candra Kirana Cabang XXII Kodim 0808/Blitar melaksanakan kegiatan bhakti sosial berupa donor darah bertempat di Kantor Persit Makodim 0808/Blitar Jln Ahmad Yani No 06 Kota Blitar. Kamis,(01/03/2018)

Kegiatan donor darah ini diikuti kurang lebih 300 orang terdiri dari Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXII Kodim 0808/Blitar, Anggota Prajurit dan ASN Kodim 0808/Blitar beserta Masyarakat sekitar,

“Nantinya Darah yang sudah terkumpul akan kita berikan kepada PMI Blitar dan selanjutnya akan disumbangkan kepada masyarakat bagi yang membutuhkanya,”ungkap Ny Irene Asheri Kris Bianto Selaku Ketua Persit KCK Cabang XXII Kodim 0808/Blitar.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Kenakan Sarung, Jokowi Hadiri Harlah Muslimat NU di GBK

“Karena setetes darah yang kita sumbangkan sangat berarti bagi keselamatan jiwa seseorang,” ungkapnya lagi.

Sementara itu Dandim 0808/Blitar Letkol Inf Kris Bianto, SE juga mengaungkapkan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan untuk memperingati HUT Persit yang ke 72 saja.

” kegiatan ini juga yang bertujuan untuk membantu serta meringankan beban bagi mereka yang membutuhkan sumbangan darah,” ujarnya.

” Bukan hanya donor Darah, kita nanti juga akan adakan kegiatan lainya seperti lomba Bola Volly, Menari serta Pameran yang akan dilaksanakan di Kodam V Brawijaya,” ungkapnya lagi.

” Dengan adanya kegiatan donor Darah ini harapanya dapat membantu PMI sekaligus membantu masyarakat Blitar yang  membutuhkan stok darah, Sehingga kedepannya PMI tidak mengalami kesulitan karena kekurangan stok darah,” imbuhnya.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Karangtaruna Pangebatan Karanglewas Gelar Donor Darah

Beliau juga menambahkan, Harapanya di usia yang Ke 72.

” Persit semakin jaya dan sukses dan dapat mendorong serta memberikan Motivasi kepada suami-suami dalam rangka mengawal dan menjaga keutuhan NKRI,” pungkasnya.

Aila dewi (23) Salah satu Anggota Tehnisi Transfusi Darah PMI Blitar mengatakan Untuk Darah yang telah terkumpul nantinya kita adakan serangkaian pemeriksaan di laboratorium dulu sesuai dengan Ketentuan dari PMI,

” Hal ini untuk mengetahui ada tidaknya penyakit yang berbahaya,sehingga nantinya kalo darah yang kita berikan kepada orang yang membutuhkan aman dan tidak ada penyakitnya,”Tandasnya.(rin)
banner 728x90