Puskesmas Gondoriyo Kecamatan Todanan Melakukan Penyemprotan Disinfektan

NASIONAL126 Dilihat

BLORA, INFODESANEWS – Upaya pemerintah mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19 di kabupaten Blora masih terus digalakkan sampai tingkat desa.

Hal itu terlihat ketika sejumlah tim medis dari Puskesmas Gondoriyo kecamatan Todanan melakukan penyemprotan beberapa tempat fasilitas umum di desa Gondoriyo kecamatan Todanan kabupaten Blora. Para tim medis ini menyemprotkan cairan disinfektan ke masjid, mushola, sekolah serta balai desa setempat pada Selasa (24/03/2020).

Kepala Desa Gondoriyo, Hariyanto mengatakan bahwa dirinya sangat berterimakasih atas program sterilisasi ini.

“Sebagai kepala desa, saya sangat berterima kasih kepada pemerintah, khusunya petugas kesehatan dari Puskesmas Gondoriyo. Dengan adanya penyemprotan ini, semoga warga masyarakat Gondoriyo dijauhkan dari berbagai penyakit terutama virus Corona,” ucapnya.

Sementara itu, kepala Puskesmas Gondoriyo dr. Lilik Heriyanto mengungkapkan bahwa kegiatan sterilisasi ini sudah dilaksanakan sejak kemarin untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.

“Kegiatan penyemprotan disinfektan ini untuk mencegah virus Corona di seluruh wilayah Puskesmas Gondoriyo ada 6 desa dan sudah dimulai Senin kemarin,” ungkap Lilik.

Lilik menambahkan bahwa untuk sosialisasi sudah dilaksanakan dengan dibantu pihak Polsek Todanan dan Koramil Todanan.

“Sebelumnya, kami sudah mensosialisasikannya ke masyarakat dan kepala desa, agar masyarakat dilarang berkumpul atau berkerumun,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Lilik mengatakan bahwa untuk sementara di wilayahnya masih aman.

“Di wilayah kami masih aman, namun sudah ada dua orang dalam pantauan (ODP). Sedangkan untuk lainnya, nihil,” terangnya.

Selain itu, Lilik juga menghimbau kepada masyarakat yang pulang dari merantau agar tidak takut untuk memeriksakan kesehatannya ke Puskesmas. ***Ifin/Red.