Pramuka Kwarran Somagede Gelar Gerak Jalan Pramuka

PENDIDIKAN146 Dilihat
banner 728x90

BANYUMAS, INFODESANEWS – Dalam rangka memeriahkan Hari Pramuka ke 57, Kwartir Ranting (Kwarran) Somagede mengadakan kegiatan Gerak Jalan Pramuka. Kegiatan yang diikuti oleh 21 pangkalan putra dan putri penggalang SD / MI se, penggalang SMP dari 4 Pangkalan, dan Pramuka Penegak dari Pangkalan SMK Muhamadiyah Somagede. Kegiatan dilaksanakan Senin (13/8) dimulai pukul 08.00 WIB dengan mengambil Start dari SD Negeri Kanding dan Finish di Lapangan Somagede.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Nanang Ermanto: Meningkatkan Kualitas PAUD, Pondasi Penting Dalam Membentuk Karakter dan Kepribadian.

Humas Kwarran Somagede Gunadi mengatakan tujuan kegiatan untuk memeriahkan hari Pramuka dan sebagai ajang adu prestasi antar pangkalan dalam hal baris berbaris.

“Kegiatan ini terselenggara berkat kerjasama Kwarran Somagede, Mabiran, dan seluruh pangkalan yang ada di Kwarran Somagede, berbagai pihak lain,” katanya

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Djoko Nugroho ; FDS Tidak Wajib, yang Wajib Pendidikan Karakter

Gunadi menambahkan, masyarakat yang menyaksikan tampak antusias dalam menyaksikan lomba gerak jalan pramuka tersebut, tepuk tangan riuh penonton mengiringi langkah gagah peserta gerak jalan.

banner 728x90