Polsek Pakis Aji Lakukan Tracing Covid-19

INFODESA136 Dilihat
banner 728x90

JEPARA – Bhabinkamtibmas Polsek Pakis Aji Bripka Yulia Adhi Wibowo, SH. dampingi Tim Tracer Covid-19 melakukan pelacakan kontak erat pasien Covid-19 di Desa Suwawal Timur Kecamatan Pakis Aji Kabupaten Jepara, Rabu (28/09/2022).

Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk mengetahui kontak erat pasien Covid-19 serta untuk memberikan imbauan agar menghindari aktivitas di luar rumah selama masa karantina mandiri.

Saat pelaksanaan tracing, Bripka Yulia Adhi Wibowo, SH. menyampaikan imbauan kamtibmas kepada warga Isoman untuk sementara waktu melaksanakan karantina mandiri sampai waktu yang ditentukan.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Ratusan Warga Jiken Blora Geruduk Lokasi Pabrik Kapur, Dukung Berdirinya Pabrik

“Untuk sementara waktu, kami harap para kontak erat pasien untuk melakukan karantina mandiri sampai waktu yang sudah ditentukan,“ ujar Bripka Yulia Adhi Wibowo, SH..

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Usaha Mencegah Virus Corona, Upacara Pembukaan TMMD Ke 107 Kodim 0912/Kutai Barat Langsung Pengerjaan

Petugas juga memberikan obat dan vitamin kepada warga yang melaksanakan Isoman. “Demi mencegah hal yang tidak diinginkan kami tetap sampaikan untuk mengurangi kegiatan, khususnya kegiatan diluar rumah,” pesan Petugas Tracer.(@Gus)

banner 728x90