Peran Serta Ibu-Ibu Desa Hatta Dalam Pelaksanaan TMMD Ke 108 Kodim 0421/Lamsel

INFODESA117 Dilihat

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS – – Ditengah tengah kesibukan para prajurit TNI yang bekerja melaksanakan program TMMD Ke 108 Kodim 0421/Lamsel untuk membangun jembatan dan Jalan yang menghubungkan 2 Desa yakni desa Hatta dan Desa Kelawi Kecamatan Bakauheni terlihat peran serta sejumlah ibu-ibu dengan menanak nasi untuk para prajurit yang bekerja.

Menurut Sofiah (35) Warga RT 014 dusun V Merut Desa Hatta, apa yang ia lakukan itu salah satu bentuk dukungan kami para ibu-ibu kepada TNI yang sedang melaksanakan Program TMMD di desa kami.
“Saya sangat senang dan ikhlas bisa terlibat langsung dalam pelaksanaan program TMMD Ke 108 Kodim 0421/LS. meski hanya menyumbangkan tenaga untuk menanak nasi dan menyiapkan sarapan pagi hingga makan siang dan membuat segelas kopi untuk para prajurit TNI yang melaksanakan tugas.” ujarnya.

Dikatakan dengan adanya Program TMMD ini kami seluruh masyarakat yang ada desa sangat berterima kasih kepada TNI khususnya Kodim 0421/Lamsel yang telah memilih desa kami menjadi desa sesaran dalam pelaksanaan TMMD ini. yang kurang lebih 20 tahun desa kami terisolir karena akses jalan menuju desa kami sangat minim untuk dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat.

“Mudah-mudahan lelah kami para ibu-ibu yang dari pagi hingga petang untuk menyiapkan makanan bagi bapak bapak TNI dapat memberikan semangat kepada bapak bapak Tentara yang tak kenal lelah apalagi menyerah untuk membangun desa kami.”kata Sofiah pada Infodesanews.com. Selasa (6 /7 /2020)

Sementara itu ibu-ibu lainnya juga merasa bangga dan terimakasih dengan TNI khususnya Kodim 0421/Lamsel, yang sudah membangun desanya melaui program TMMD.

Selain membangun desa juga para prajurit TNI telah memberikan keamanan dan kenyamanan selama pelaksanaan tugas.

“Kami merasa aman dan nyaman selama ada bapak bapak tentara di desa kami, sampai kapan pun kami seluruh warga desa Hatta khususnya ta, kan pernah melupakan kebaikan bapak bapak TNI.
Semoga Bapak TNI yang bertugas di dusun kami ini tetap sehat seterusnya sampai selesai pembangunan nanti.”
papar Iroh (40) warga desa setempat. (Sg)

Berita Terkait

Baca Juga