Pengarahan dan Tatap Muka Ketua Persit KCK PD IV/DIPONEGORO DI KODIM 0721/ BLORA

INFODESA125 Dilihat

Blora,Infodesanews.com – Dengan Sigap Sempurna Puluham Personil Kodim Blora nyanyikan lagu Selamat Datang Panglima Dan tepuk tangan serta tarian Gambyong, menyambut kedatanga Panglima Kodam (Pangdam) IV/Diponegoro, Mayor Jendral Tni Wuryanto, S. Sos. M Si. beserta rombongan, di Makodim 0721/Blora. Selasa 09 Januari 2018.

Kedatangan Pangdam IV/Dip Mayor Jendral Tni Wuryanto, S. Sos. M.Si. Yang didampingi oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) PD IV/Dip, Ny Iir Wuryanto, Disambut oleh Danrem 073/Mkt Kolonel Inf Joni Pardede, S. Sos, M.M dan Dandim 0721/Blora Letkol Inf Ryzadly Syahrazzy Themba, S.Sos. di Makodim 0721/Blora, dengan pengalungan bunga.

Ketua Persit KCK PD IV/Dip Ny. Iir Wuryanto, yang didampingi oleh Wakil Ketua PD IV, Ketua Persit KCK Korcab Rem 073/Mkt, NY. Christin Joni Pardede dan Ketua Persit KCK Cab XLII 0721/Blora, Ny. Echy Ryzadly serta Pengurus jajaran PD IV/Dip dan Pembina Harian Persit KCK Cab XLII Kapten Inf Subeno. Mengadakan tatap muka dan pengarahan serta memperkenalkan diri, yang diikuti oleh seluruh anggota persit KCK Cab XLII/ Blora, dan Aparatur Sipil Negara (ASN), di dalam aula Makodim 0721/Blora.

Ucapan terimakasih sebesar besarnya kepada Wakil Ketua dan Pengurus Persit KCK Daerah IV/Dip, Ketua persit KCK Koorcab Rem 073, Ny. Christin Joni Pardede, Ketua Persit KCK Cab XLII, Ny. Echy Ryzadly serta seluruh anggota Persit yang hadir.

Dalam kesempatan ini, Ketua Persit KCK PD IV/Dip Ny. Iir Wuryanto memberi pengarahan tentang peran seorang persit dalam menghadapi tugas selain mendampingi seorang suami juga tidak luput dari mengawasi perkembangan seorang anak,

” khususnya dalam hal pergaulan terutama mewaspadai beredarnya narkoba dilingkungannya,” ungkapnya.

Ada lima penekanan dalam sambutannya, yang pertama, tumbuh kembangkan rasa kebersamaan baik di lingkungan organisasi maupun lingkungan keluarga. Kedua, menghindari segala sesuatu yang dapat mempengaruhi hubungan kerjasama yang saat ini sudah brjalan dengan baik. Ketiga, keseimbangan dalam peran sebagai persit dan iburumah tangga. Keempat, membudayakan berpikir positif dan menghindari terjadinya konflik baik di lingkungan keluarga, masyarakat maupun organisasi. Dan yang terakhir adalah menanamkan nilai keagamaan yang kuat sebagai pondasi dalam keluarga. (Pendim 0721/Blora)