SUKABUMI-INFODESANEWS, Acara pelantikan pengurus Cabang NU Kabupaten sukabumi diselenggarakan dengan lancar kemarin 29/01/2019 yang bertempat di Gelanggang Olahraga (GOR) Cisaat Sukabumi. Acara dimulai dengan kreasi santri dan seni dari MWC NU Cicantayan, MWC NU Cibadak, Alfatonah, dan Yaspida Parungseah Sukabumi.
Kegiatan dihadiri oleh , Bupati Sukabumi, H. Marwan Hamami, MM. Beserta jajarannya, Syuriyah PC NU Kabupaten Sukabumi KH. M. Mudrikah Hanafi. Ketua PB NU KH. Said Aqil, MA. Calon wapres KH. Ma’ruf Amin, dan para pejabat Muspida, Muspika Kabupaten sukabumi. Pada acara itu, bupati berbaur dengan para nahdliyin yang datang dari berbagai kecamatan di Kabupaten Sukabumi. Pelatikan dipimpin oleh PWNU Provinsi Jawa Barat.
Pengurus yang dilantik antara lain KH. Ansori Fudholi sebagai ketua PCNU, H. Budi Zaboer Irawan sebagai bendahara, para ulama, aktivis sosial, dan pengurus pesantren. Tampak hadir pula pengasuh Pondok Pesantren Siqoyaturrohmah Selabintana, KH. Mahmud Mudrikah Hanafi, juga tampak hadir para tokoh politik dan tokoh agama seperti Ketua MUI Kabupaten Sukabumi KH. A. Komarudin, Anggota Komisi X DPR RI dan Hj. Reni Marlinawati.
Marwan Hamami meminta kepada para ulama untuk tidak meninggalkan pemerintahan yang dipimpinnya.
“Saya berharap, para ulama untuk terus membimbing agar kami tidak salah dalam melangkah serta dapat melaksanakan amanah yang dipercayakan oleh masyarakat Kabupaten Sukabumi,” ungkapnya.
Acara dilanjutkan dengan kunjungan ke Yaspida 2 di Jl. tugu Sukaraja secara konfoy dengan para undangan. ***Sulis.