MADIUN, INFODESANEWS – Seperti biasa, tampak anggota Korem 081/DSJ mengawali kegiatan setiap hari harinya dengan melaksanakan apel pagi, bertempat di Lapangan Apel Belakang Makorem, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Kamis (20/9/18).
Bertindak sebagai perwira pengawas atau pengambil apel pada kesempatan itu adalah Pasipers Rem 081/DSJ Mayor Inf Misirin yang menyampaikan beberapa perhatian dan penekanan.
Mengawali pengarahannya, Pasipers mengatakan, “Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Sidharta Wisnu Graha, S.E. menyampaikan ucapan terima kasih atas upaya dan peran kita dalam mendukung kegiatan ziarah Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto kemarin, sehingga kegiatan tersebut dalam berjalan dengan tertib, aman dan lancar.
Selanjutnya ia juga menyampaikan pesan dan perintah yang disampaikan oleh Panglima TNI.
“Pada kesempatan ziarah kemarin, Panglima TNI juga berpesan, agar kita untuk senantiasa dapat menjaga dan menjunjung tinggi Netralitas TNI,” ungkap Mayor Inf Misirin.
“Jangan sampai kita tergoda atau mencoba-coba terlibat dalam kegiatan apapun yang berkaitan dengan politik praktis, seperti Pilkada, Pileg dan Pilpres,” tegasnya.