Blora, Infodesanews.com – Hari masih pukul. 02.30 wib dan telah terjadi kebakaran di pasar plaza cepu di Jalan raya kelurahan cepu kec. Cepu yang di akibatkan konsleting listrik (dugaan sementara).
Menurut Saksi mata warga Kokok ( 53) th merupakan ketua rt 01 rw 04 kelurahan cepu kec cepu kab blora mengungkapkan melihat api pada pukul 02.30 Subuh di mana api berasal dari kios bapak zein yang berada di blok no 2 dari timur kanan jalan dari arah timur yang menjual alat tulis dan sepatu.
” Dugaan kami Api berasal dari kios bapak zein yang berada di blok no 2 yang menjual alat Tulis dan cepat merambat ke kios – kios lainnya,” ungkapnya.
Api terus membesar Kokok ( ketua rt 01 rw 04 kelurahan cepu kec cepu kab blora) dan warga sekitar pasar plaza untuk membantu mematikan kobaran api yang terus membesar dengan alat seadanya.
Sekira pukul 03.00 wib Kokok ( ketua rt 01 rw 04 kelurahan cepu kec cepu kab blora) karena merasa kewalahan memadamkan Sijago merah yang terus mengamuk bersama Saeran ( perangkat kelurahan cepu) melapor kepada pihak kepolisian sektor cepu, dan tidak berselang lama polsek cepu dan anggota koramil cepu menuju lokasi kebakaran dan ikut membantu memadamkan api serta mengevakuasi barang yang bisa di selamatkan. Di susul kemudian 3 unit mobil pemadam kebakaran dari PPSDM migas datang ke lokasi untuk membantu memadamkan.
Dan pada pukul 06.00 wib semua titik api sudah bisa di padamkan dan sampai saat ini petugas dari pemadam milik PPSDM migas sedang melaksanakan pemadaman api di 4 blok pasar cepu.
Sampai berita ini diturunkan pihak keamanan belum bisa di mintai keterangannya.
Untuk kerugian materil masih dalam penghitungan oleh pihak pemilik dan pihak kepolisian, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini.( Why/ Aras)