Panwascam Masamba Kunjungi Polsek, Jalin Silaturahmi

NASIONAL493 Dilihat
banner 728x90

LUTRA(SULSEL), INFODESANEWS – Menjaga kondusifitas dan stabilitas keamanan di wilayah Masamba, Kabupaten Luwu Utara(Lutra), Sulawesi-Selatan(Sulsel), Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Masamba melakukan silaturahmi ke Kapolsek Masamba, Iptu Budi Amin S.Sos, Senin(6/1/2020).

Dalam giat silaturahmi ini, Kapolsek Masamba berharap kepada Panwascam Masamba yang diketuai Arfan, agar segera memetakan kerawanan Pilkada di Desa-Desa Kecamatan Masamba, agar kedepan pencegahan dapat di atasi lebih awal.

“Kami dari pihak Polsek Masamba juga bersedia membantu Panwascam menjaga keamanan Pilkada di setiap tahapan Pilkada,” ucap Kapolsek.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Koramil 421-05/PDC Mendukung Instruksi Bupati Pesawaran No 01,Ta 2021

Ia juga menghimbau kepada seluruh masyarakat di Kecamatan Masamba ibukota Kabupaten Lutra yang berjuluk Bumi Lamaranginang, untuk sama-sama ikut serta mengawasi tahapan pilkada serentak September tahun 2020 ini.

Sementara itu, Ketua Panwascam Masamba, Arfan mengatakan, kegiatan silaturahmi dan koordinasi dengan pihak kepolisian ini dilakukan untuk menyongsong Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan diadakan pada tahun 2020 ini di Kabupaten Luwu Utara.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Ketua Partai Moncong Putih Lutra, Proficiat Pada Drs Basir Ketua DPRd

Baca juga —> https://blora.bromohosting.com/desa-pasuruan-kirimkan-bantuan-logistik-untuk-korban-banjir-di-lebak-banten/

“Semoga dengan adanya pertemuan silaturahmi dengan pihak Polsek Masamba ini, kedepannya Panwascam Masamba dapat bersinergi dengan baik dalam menciptakan Pilkada yang sejuk, aman,dan damai,” tukas Arfan.(yustus)

banner 728x90