PAC Fatayat Tambakromo Dilantik, Mari Bersama-sama Berjuang di NU

NASIONAL488 Dilihat

TAMBAKROMO – PAC Fatayat NU Tambakromo bersama 12 PR Fatayat NU Se-Kec. Tambakromo Dilantik oleh pengurus Fatayat NU Cabang Pati, Asmonah, S.Ag, M.Pd untuk periode 2023 – 2027, di Gedung Haji Tambakromo. Ahad, (12/03/2023)

Kegiatan tersebut dihadiri oleh pengurus PC NU kabupaten Pati, MWCNU, Banom, dan Lembaga MWCNU Tambakromo, Forkompincam dan tamu undangan lainnya.

Ketua PC Fatayat NU, Asmonah, S.Ag, M.Pd, sangat mengapresiasi kinerja pengurus anak cabang dan Ranting fatayat NU Kecamatan Tambakromo dan mengharapkan kepada mereka agar semangat dan menjaga kekompakan dengan semua banom untuk bersama-sama berkhidmah di NU.

”Kami sampaikan selamat dan sukses kepada sahabat-sahabat Fatayat NU yang telah selesai di lantik, mari bersama-sama berjuang membesarkan NU menjadi lebih maju dan manfaat untuk umat.” harap Asmonah.

Sekretaris MWCNU Tambakromo, Edy Supriyanto dalam sambutannya menyampaikan kepada PAC Fatayat NU, maupun ranting agar berkoordinasi dengan NU ditingkatannya serta banom-banom NU untuk bersama-sama mensukseskab program-program NU.

” Selamat berkhidmah untuk sahabat-sahabat Fatayat NU, mari kita bersama-sama bersinergi dalam mensukseskan program-program NU. Setelah Pelantikan ini, kedepan Fatayat NU harus melaksanakan kaderisasi dan pengembangan potensi kader agar potensi-potensi kader Fatayat NU semakin berkembang dan lebih dirasakan untuk Umat.” tuturnya

Sementara itu, Camat Tambakromo Mirza Nur Hidayat, S.Pd., MM dalam sambutannya mengatakan bahwa, Organisasi kemasyarakatan merupakan mitra strategis bagi Pemerintah Daerah dan komponen penting dalam penyelengaraan pemerintahan, pembangunan daerah dan peningkatan daya saing daerah. Organisasi kemasyarakatan merupakan salah satu komponen penting dalam rangka mendorong peningkatan peran serta masyarakat dalam pembangunan daerah.

“Oleh Karena itu, Pemerintah kecamatan Tambakromo senantiasa berupaya membangun hubungan yang harmonis dan konstruktif dengan berbagai elemen masyarakat, termasuk organisasi kemasyarakatan, sehingga tercipta harmonisasi, kebersamaan, dan kesatuan dalam mencapai terwujudnya kemajuan di kecamatan Tambakromo,” tandas camat Tambakromo.

Ditandaskan pula oleh Mirza Nur Hidayat, S.Pd., MM bahwa, Sudah tidak diragukan lagi bahwa andil fatayat NU  sangatlah besar, terutama dalam upaya untuk turut mencerdaskan kehidupan bangsa serta meningkatkan derajat masyarakat, Untuk itu tidak mengherankan bila fatayat NU  merupakan salah satu partner yang potensial bagi pemerintah kecamatan Tambakromo dalam mensukseskan progam-progam pembangunan, baik dalam skala lokal maupun nasional.

Berita Terkait

Baca Juga