LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS – – Bupati Lampung Selatan. H. Nanang Ermanto bersama Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang tergabung dalam tim penanggulangan bencana kunjungi warga yang terdampak banjir didesa Sidowaluyo Kecamatan Sidomulyo Kabupaten Lampung Selatan. Sabtu (13 /6 /2020)
Dalam kunjunganya Bupati Lampung Selatan, H Nanang Ermanto sempat berbincang bincang bersama warga dan camat Sidomulyo, Kepala Desa setempat serta para anggota DPRD Lampung Selatan, dari Fraksi PAN Agus Sartono dan Sutaji dari fraksi PKB.
Menurut warga setempat, banjir yang terjadi Kamis malam 11 Juni 2020, itu selain akabit curah hujan yang deras juga akibat luapan Sungai Way Napal yang tidak mampu menampung debit air dari Sungai Way Katibung dan air dari arah jalan tol.
“Sebelum ada pembangunan jalan tol jarang sekali terjadi banjir, bisa dikatakan tidak pernah terjadi banjir seperti malam Jum,at kemarin.” ujar Udin.
Sejak adanya pembangunan jalan tol ini, sering sekali terjadi banjir, miski hanya air lewat,”imbuhnya.
Menanggapi hal tersebut Bupati Lampung Selatan, H Nanang Ermanto, berjanji akan mendatangkan alat berat untuk meluruskan aliran sungai Way Napal agar tidak terjadi banjir lagi ketika turun hujan dengan intensitas yang cukup tinggi.
“Tadi saya bersama tim cek aliran sungai rupanya terdapat aliran yang berkelok kelok, sehingga menghambat laju air, Tentunya harus mendapatkan izin terlebih dahulu dari pemilik tanah yang akan diluruskan. Boleh tidak oleh pemiliknya? agar tidak ada korban banjir banjir lagi.”ujar orang nomor satu di Lampung Selatan itu, saat berdialog bersama warga dan sejumlah anggota DPRD dan camat Sidomulyo serta Kepala Desa setempat.
“Saya juga meminta kepada Tol Haka terutama pihak pengelola Tol agar memperhatikan lingkungan.”kata orang nomor satu di Lampung Selatan itu saat berdialog bersama warga yang terdampak banjir.”imbuhnya.
Diketahui dalam kunjunganya Nanang Ermanto selain berdialog bersama warga juga memberikan bantuan berupa sembako kepada sejumlah warga yang terdampak banjir.
Berikut vidio yang berhasil diabadikan, infodesanews.com.
(Sg)