Memperingati Hari Tari Dunia Komunitas Sanggar Menggelar Aksi Tari di Alun-alun Blora 

banner 728x90

BLORA, INFODESANEWS – Hari Tani Dunia (World Dance Day) diperingati setiap tahun pada tanggal 29 April. Sejumlah komunitas dari sanggar yang ada di Blora menggelar aksi tari di Alun-alun Kota Blora dalam rangka peringatan hari tani dunia tahun 2024.

Para penari dari beberapa sanggar, komunitas dan masyarakat umum yang terlibat ikut menari. Terpantau juga komika Fajar Nugra yang sedang shooting di Blora sedang menonton dan bahkan ikut menari.

Mereka menari di sisi timur Alun-alun Blora di depan icon tulisan Alun-alun Blora. Ketika menari berlangsung cukup menarik perhatian warga yang sedang car free day. Masyarakat turut menikmati pembukaan dan flash mob Tari Gambyong dalam rangka hari tari dunia.

Kegiatan ini dipelopori oleh RedHouse Art Lab yang merupakan komunitas seni dan budaya yang ada di Blora.

BACA SELENGKAPNYA :  Akibat Tanah Longsor, 3 Warga Mengalami Luka dan 11 Warga Meninggal Dunia

Koordinator RedHouse Art Lab, Adhi Ardhiansyah menyampaikan, Alun-alun Blora sebagai lokasi Flash mob World Dance Day 2024 bertajuk Blora Menari#2 mengangkat tema “Lenggok Khatulistiwa”. Kegiatan ini bersifat kolektif dengan melibatkan teman-teman sanggar maupun komunitas yang ada di Kabupaten Blora.

“Kegiatan ini melibatkan kurang lebih 10 sanggar dengan lebih dari 50 penari. Kita kolektif dan konsep ini yang paling sederhana dari tahun-tahun sebelumnya,” jelasnya saat ditemui di Alun-alun Blora, Minggu (28/4/2024).

Adhi menambahkan, ini juga peringatan yang ketiga dari keterlibatan RedHouse Art Lab. Tari gambyong sebagai tari yang ditampilkan dalam kegiatan tersebut. Adhi berharap sanggar yang ada di Blora eksis dan mampu mengoptimalkan potensi yang ada.

BACA SELENGKAPNYA :  Pembangunan Turap Sungai Api-api Masuk Tahap Finishing, Satgas TMMD ke 112 Genjot Pengerjaan

“Pesan yang ingin disampaikan, lebih pada eksistensi sanggar di Blora, terlebih generasi muda lebih mengoptimalkan potensi teman-teman bersama penggiat tari yang ada di Blora. Jadi ekosistem seni pertunjukan bisa maksimal, karena ini hubungannya dengan ekonomi kreatif, kita leading sektor di seni pertunjukan,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Sanggar Seni Sekar Melati Blora, Sri Ratih Nur Halimah menambahkan, penari dari sanggarnya menampilkan Tari Gambyong Parianom.

“Pagi hari ini kami melaksanakan flash mob menyambut Hari Tari Dunia (HTD) ke18. HTD biasanya di laksanakan tanggal 29 April. Kami menyambut dan merayakan HTD dengan Tari Gambyong Parianom,” ungkapnya.

banner 728x90