BANYUMAS, INFODESANEWS – Karangratuna Kamandaka 2 Desa Pangebatan Kecamatan Karanglewas Banyumas menggelar pelatihan jurnalistik Minggu (23/9). di balai desa setempat. Kegiatan pelatihan melibatkan 35 peserta terdiri dari 25 remaja perwakilan RW dan 10 Pengurus karang taruna desa selaku panitia kegiatan.
Vani Agus Setiawan Ketua Karangtaruna Kamandaka 2 Desa Pangebatan mengatakan pelatihan jurnalistik bertujuan untuk menambah ilmu jurnalistik bagi pengurus dan anggota sehingga bisa menulis berita untuk diputar ke berbagai media.
“Dengan sering mempublikasikan kegiatan tentu akan meningkatkan eksistensi karangtaruna menjadi viral dan terkenal di khalayak luar Pangebatan,” katanya
Heri Setiawan selaku ketua Panitia mengatakan peserta pelatihan merupakan utusan RW disamping untuk menambah ilmu jurnalistik juga menjalin silaturahmi antar Pemuda. Untuk pemateri menghadirkan praktisi dari Bagian Humas dan Protokol Pembkab Banyumas.
“Materi yang diberikan berupa fotografi jurnalistik dan teknik penulisan berita. Selain teori juga dilakukan praktek dan contoh sehingga menjadikan peserta lebih memahami bagaimana cara menjadi jurnalis dan wawancara dengan narasumber,” jelas Heri