Masyarakat Menerima Bantuan Masker Dari Satlantas Polres Dairi

banner 728x90

NASIONAL,Infodesanews.com – Cegah penyebaran wabah Virus Corona (Covid-19) yang sedang melanda di Indonesia, khususnya dikabupaten Dairi.”maka dari itu, Satlantas Polres Dairi memberikan masker kepada masyarakat yang melintas di Pos PAM OPS Ketupat Toba 2020 Pusat Pasar Sidikalang.

Selama giat yang dilaksanakan pada hari Sabtu (16/5/2020) dipimpin langsung oleh Kasat Lantas AKP Herliandri SH didampingi KBO Lantas, Kanit Dikyasa, Kanit Laka dan Pers Sat Lantas. Masyarakat yang melintas di Pos PAM tidak memakai masker langsung diberikan dan dipakaiakan masker oleh Kasat dan personi lantas.

Sementara itu, Kapolres Dairi AKBP Leonardo D Simatupang SIK melalui Kasat Lantas AKP Herliandri SH mengatakan bahwa bakti sosial pemberian masker kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker yang melintasi Pos Pam Pusat Pasar Kota Sidikalang untuk mencegah penyebaran pandemi Covid-19.

BACA SELENGKAPNYA :  Persiapan Tawuran Bawa Sajam, Polisi Bekuk Sepuluh Pemuda

“Maka hal ini kami lakukan agar masyarakat mengetahui dan memahami cara mencegah penyebaran Covid-19,” kata AKP Herliandri.

BACA SELENGKAPNYA :  Tokoh Ulama Muda Asal Kajen Gus Niam Sungkem Ulama Besar Kudus KH Ulil Albab Arwani

Selain memberikan masker, Satlantas Polres Dairi juga mengajak masyarakat untuk mematuhi himbauan pemerintah terkait protokol kesehatan. “serta juga tentang pencegahan Covid-19 ini bukan hanya tugas pemerintah tetapi tugas semua masyarakat.

“Marilah kita sama-sama mencegah penyebaran Covid-19, agar supaya pandemi ini cepat berlalu,” pungkasnya.(Yogi)

banner 728x90