Mandala Dimasto (Ketua Hopinge Gibran): “Siap Hantarkan Gibran dengan Kegiatan Positif, Kreatif dan Inspiratif”

NASIONAL840 Dilihat

SOLO – INFODESANEWS.COM, Kaum muda milenial Solo, yang tergabung dalam komunitas HOPINGE GIBRAN (HOGI), siap berjuang menghantarkan Gibran Rakabuming Raka, menjadi Walikota Solo, 2020-2025. Hal tersebut diungkapkan Ketua HOPINGE GIBRAN, Mandala Dimasto kepada INFODESANEWS saat  kegiatan sosial blusukan bersama Gibran Kamis pagi (10/9).

Menurut Mandala, Gibran seorang figur muda yang tepat, visioner dan juga mewakili inspirasi kaum muda milenial guna melakukan terobosan dan kemajuan pembangunan kota Solo mendatang. “Kami akan selalu memberikan kegiatan-kegiatan positif dan kreatif dalam rangka mendukung dan mengawal kemenangan mas Gibran maju dalam Pemilihan Walikota Surakarta,” tegasnya.

Komunitas HOPINGE GIBRAN yang notabene didominasi anak muda kreatif punya cara tersendiri untuk mendukung Gribran-Teguh. Segala upaya dan totalitas dalam perjuangan pemenangan pasangan Gibran-Teguh adalah suatu bentuk komitmen HOGI sehingga tujuan itu nantinya terwujud. “Komunitas kami (HOPINGE GIBRAN -red) akan terus berkampanye merangkul anak muda milenial dengan memberikan edukasi positif demi kemajuan kota Solo,” ujar pemuda ganteng ini.

Sekedar diketahui, Mandala Dimasto merupakan pemuda asli Solo yang baru terjun dalam dunia politik. Meski usianya masih muda, tekadnya ikut membangun dan memperjuangkan putra Presiden Jokowi ini tak tanggung-tanggung. Berkat dukungan Ayahnya, Yahya yang juga seorang pengusaha peduli lingkungan, memperkuat kenyakinanya membentuk sebuah komunitas HOPINGE GIBRAN.

Mandala mengaku motivasi dan dukungan sang Ayah sangat kuat dalam keikutsertaanya mendukung pemenangan Gibran dalam memajukan Solo. “Ayah selalu support setiap ide/gagasan kreatifitas saya bersama teman teman di HOGI,” ujarnya. Dikatakan, Gibran memiliki rekam jejak yang sangat baik, sukses mengembangkan usaha kuliner. “Sosok mas Gibran bisa menjadi inspirasi kawula muda kota Solo,” pungkasnya. (panut/hr)

Berita Terkait

Baca Juga