Lomba Gilasan Layang – Layang Dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke 72

INFODESA182 Dilihat

Blora, Infodesanews.com – Rangkaian Peringatan HUT Bhayangkara Ke 72.Begitu banyak kegiatan Polres Blora untuk memeriahkannya.Selain Tabliq Akbar bersama Ustadz Wijayanto besok pada hari Jumat, (06/07/2018) juga ada sebuah perlombaan yang unik dan menarik.

Sebuah perlombaan Layang layang,atau orang menyebutnya permainan Gilasan Layang layang yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu-Minggu(14-15/07/18).Permainan layang layang adalah umum dilakukan oleh anak anak sebagai hobi ataupun pengisi waktu luang.Selain pendaftarannya gratis dalam perlombaan ini juga berhadiah jutaan rupiah.

“Untuk memeriahkan HUT Bhayangkara ada banyak kegiatan dari Polres Blora,dan salah satunya adalah Lomba Gilasan Layang layang”.Jelas Kasat Narkoba AKP Suparlan selaku ketua panitia lomba.

“Selain untuk memeriahkan HUT Bhayangkara lomba ini juga sebagai sarana Polres Blora untuk mendekatkan diri pada masyarakat, khususnya di Blora”.Pungkas Kasat Narkoba.

Adapun pendaftaran *Gratis* tidak dipungut biaya dan dapat dilakukan di Polsek masing masing di tiap kecamatan. Untuk peserta dari luar kota bisa langsung mendaftar di Polsek Blora Jalan Gatot Subroto KM 1 Atau di Kantor Sat Narkoba Polres Blora dekat Tugu Pancasila Blora. Persyaratan pendaftaran bisa menghubungi Kontak Person atau bertanya di lokasi Pendaftaran. (Adm).