SEMARANG, INFODESANEWS – Kepala Dinsos Provinsi Jawa Tengah bernama Harso Susilo ST, MM Menyambut Baik kedatangan Komnas Perlindungan Anak Jawa Tengah yang diwakili oleh sekertaris Rahma Aulia SH,MH, Bendahara Yanuria Jayanti ,Wakil Ketua Bidang Penguatan Kelembagaan dan Kerjasama Antar Lembaga A,S Agus Samudra, Wakil Ketua Bidang Advokasi dan kajian Perlindungan Anak Veronika Dwi Mujiyanti SH.
Semua ini untuk menindak lanjuti tentang acara MoU penandatanganan kerjasama antara Komnas Perlindungan Anak Jawa Tengah dan Dinsos Provinsi Jawa Tengah dalam hal tentang kemitraan strategis dalam program pencegahan ,deteksi dini dan penanganan kasus anak yang membutuhkan perlindungan anak diwilayah Provinsi Jawa Tengah, Selasa (28/07/20).
Setelah selesai acara tanda tangan kesepakatan kerjasama ini, Kepala Dinsos Provinsi Jawa Tengah bernama Harso Susilo ST, MM Berpesan kepada Komnas Perlindungan Anak Jawa Tengah” ayo bersama-sama kita membangun sinergitas tentang perlindungan bagi anak dan ramah anak.
Adapun program – program tersebut Adalah memberikan motivasi atau edukasi tentang hak pendidikan serta orang tua harus tetap waspada menjaga anak sendiri.” jangan ada kekerasan didalam rumah supaya anak merasa nyaman mendapatkan kasih sayang.
Himbuan kami, Stop Kekerasan Terhadap anak, Stop Narkoba, Stop Pelecehan Seksual Terhadap anak serta anak – anak harus dijauhkan dari gadget saat dirumah,” Kata Kepala Dinsos Provinsi Jawa Tengah Harso Susilo ST, MM.
Masih Lanjut, Sekertaris Komnas Perlindungan Anak Provinsi Jawa Tengah Rahma Aulia SH,MH Mengucapkan banyak terima kasih kepada Kepala Dinsos Provinsi Jawa Tengah Harso Susilo ST, MM atas kesepakatan kerjasama MoU ini.
“Sekaligus juga, ada lima poin yang tercantum dalam nota kesepakatan ini, yakni memelihara, meningkatkan serta mengembangkan tugas dan tanggung jawab bersama dalam hal perlindungan anak di Indonesia untuk upaya pencegahan dan deteksi dini melalui sosialisasi kepada masyarakat tentang anak,” ujar Rahma Aulia SH,MH.(@gus).