WONOGIRI, INFODESANEWS – Salah satu bentuk kepedulian Koramil 24/Puhpelem terhadap masyarakat binaan, terutama bagi masyarakat yang kurang mampu ditunjukkan dengan turut membantu pelaksanaan pembangunan Rumah Tidak Layak Huni(RTLH).
Kegiatan pembangunan RTLH tersebut dilaksanakan di rumah milik Katiman yang berada di Dusun Belikdawung RT 02/RW 07, Desa Puhpelem, Kecamatan Puhpelem bersumber dari dana DAD Kabupaten Wonogiri, Jum’at(5/3).
“ Kegiatan pembanguan RTLH bersama warga di wilayah binaan dengan tujuan agar lebih mendekatkan kita dengan masyarakat dan menjaga hubungan serta memelihara komsos yang selama ini sudah terjalin dengan baik “, ucap Batuud.
Ditempat terpisah, Danramil 24/Puhpelem Kapten Inf Tono menyampaikan anggota Koramil 24/Puhpelem siap membantu dalam berbagai kegiatan yang ada di masyarakat, baik kegiatan sosial ataupun kegiatan lainnya yang dilakukan masyarakat.
Kadus Belikdawung Sunarno yang ikut dalam pembangunan RTLH, mewakili tuan rumah mengucapkan terima kasih atas kepedulian anggota Koramil 24/Puhpelem yang turut dalam membantu pembangunan RTLH, (Pendim 0728/Wng).