SULSEL, INFODESANEWS – Angka kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Luwu Utara (Lutra), Sulawesi Selatan, hari ini Rabu (10/2/2021), terus mengalami peningkatan.
Dilansir dari data pantauan Covid-19 yang diperoleh media ini, melalui Juru Bicara (Jubir) penanganan Covid-19 Kabupaten Luwu Utara, I Komang Krisna, mengatakan, hari ini kembali ada penambahan pada kasus konfirmasi positif Covid1-19 sebanyak 25 orang.
Komang Krisna menjelaskan, untuk kasus konfirmasi positif hari ini berjumlah 25 orang dengan total 1.220 dan dinyatakan sembuh 11 orang. Dari total yang sembuh sebanyak 1.004 orang, sedangkan pasien yang kini masih di karantina sebanyak 176 orang.
Kasus konfirmasi positif itu diantaranya, terdapat di Kecamatan Masamba 3 orang, Kecamatan Baebunta 2, Sukamaju 3, Sukamaju Selatan 1, Tana Lili 3, Malangke 2, Malangke Barat 5, Mappedeceng 4 dan Kecamatan Rampi 1 orang.
“Konfirmasi positif secara akumulatif sebanyak 1.220 orang, meliputi aktif atau dirawat sebanyak 176 orang, sembuh 1.004 orang dan meninggal dunia 40 orang,” terang Komang.
Untuk itu, ia berharap kepada seluruh masyarakat di Luwu Utara, agar semakin meningkatkan kewaspadaan dan tetap mematuhi anjuran pemerintah, dengan disiplin protokol kesehatan guna menghindari penularan dan sebaran wabah Covid-19 ini.
“Lebih amannya disiplin ikuti protokol kesehatan 4M, pakai masker, cuci tangan dengan sabun atau hand sanitiser, jaga jarak dan hindari kerumunan banyak orang,” tuturnya. (yus/ben)