Korem 091/ASN Gelar Siaga Pengamanan

banner 728x90

SAMARINDA. INFODESANEWS. Dalam rangka menyambut pelaksanaan perayaan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019, Korem 091/Aji Surya Natakesuma (ASN)  menggelar Apel Siaga di halaman Korem 091/ASN, Jl. Gajah Mada No 11 Samarinda, Minggu (30/12/2018).

Apel siaga yang diikuti seluruh Personel Korem 091/ASN, Kodim 0901/Samarinda, Balakaju Rem 091/ASN dan Yonif 611/Awang Long.

Kasi Ops Korem 091/ASN Kolonel Inf Hendri Wijaya, SE menyampaikan “Untuk memberikan rasa aman dan nyaman dalam pelaksanaan perayaan Natal tanggal 25 Desember dan menyambut pergantian malam tahun baru 2019, kita melaksanakan siaga maka mulai 24 desember hingga tanggal 1 Januari 2019.

BACA SELENGKAPNYA :  Mingrum Gumay Apresiasi PNM Cabang Lampung

Dalam pelaksanaannya, siaga tidak hanya berdiam diri di Markas, namun personel yang ada agar ditempatkan pada tempat-tempat yang akan digunakan untuk ibadah maupun perayaan Natal dan tempat-tempat yag menjadi pusat keramaian baik di pusat Kota maupun tempat hiburan.

BACA SELENGKAPNYA :  Penutupan Perkemahan Pramuka Saka Wira Kartika Terpusat Tandai Dengan Penyerahan Piagam Oleh Pembina Upacara

“Laksanakan juga patroli keliling bersama Kepolisian maupun instansi terkait untuk memperkecil kemungkinan-kemungkinan yang tidak diharapkan sehingga pelaksanaan perayaan Natal dan tahun baru berjalan aman, damai dan lancar,” ujarnya.

 

Penulis Murdianto

banner 728x90