LAMPUNG SELATAN, INFODESNEWS — Jalan sepanjang kurang lebih 500 meter yang merupakan akses menuju SMP Negeri 1 Jatimulyo Kecamatan Jatiagung Kabupaten Lampung Selatan, menjadi rekomendasi Komisi III DPRD Lampung Selatan.
Pembangunan infrastruktur tidak hanya bertujuan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, namun juga mendukung peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) unggul melalui pembangunan dan rehabilitasi fasilitas pendidikan.
Selain itu sarana dan prasarana adalah salah satu sumber daya yang sangat penting dalam menunjang proses kegiatan belajar di sekolah.
Menurutnya Keberhasilan suatu program pendidikan di sekolah sangat dipengaruhi oleh kondisi dari sarana dan prasarana pendidikan yang dimiliki sekolah.
Hal tersebut disampaikan Ketua Komisi III DPRD Lampung Selatan, Rosdiana saat berdialog bersama para Dewan Guru SMP Negeri 1 Jatiagung dengan agenda Kunjungan kerja tingkat komisi, Selasa (31/10/2023)
Dikatakan kondisi sarana prasarana pendidikan dapat dilihat dari letak fungsi sarana dan prasarana pendidikan pada proses kegiatan pembelajaran di sekolah.
“Fasilitas sekolah tidak hanya bisa membantu siswa menjadi lebih fokus dalam belajar saja, tetapi juga dapat meningkatkan pengalaman belajar siswa,”kata Legeslatif dari Fraksi PDI-Perjuangan itu.
Hal yang sama juga disampaikan anggota komisi III DPRD Lampung Selatan dari Fraksi Demokrat Jenggis Khan Haikal.
“Dengan adanya sarana dan prasarana yang lengkap, potensi siwa dapat berkembang dengan pesat. Kerena sarana prasarana yang mendukung kemajuan belajar siswa di era sekarang sangat penting untuk kemajuan pendidikan seorang siswa,”kata praktisi hukum itu.
“Tentunya harus di imbangi dengan kesejahteraan tenaga pendidik, khususnya para guru honorer yang menjadi perhatian khusus pemerintah,”imbuhnya.
Sementara itu anggota komisi III dari Fraksi gabungan NasDem, Perindo dan Hanura, Supri meminta pihak sekolah dapat memperioritaskan siswa yang kurang mampu untuk mendapatkan Kartu Indonesia Pintar (KIP)
“Saya berharap kepada pihak sekolah dapat memperioritaskan para siswa yang kurang mampu untuk mendapatkan KIP, agar mereka dapat tetap mengikuti ke jenjang yang lebih tinggi,”ungkap Legeslatif dari Partai NasDem itu.
Diketahui dalam kunjungannya komisi III DPRD Lampung Selatan, yang dipimpin langsung oleh Ketua Komisinya, Rosdiana dan sejumlah anggotanya diantaranya, Jenggis Khan Haikal, Halim Nasai dan Supri didampingi Kabag Sapras Pendidikan Lampung Selatan, Kurniawandi disambut oleh Kepala SMP Negeri 1 Jatiagung, Marsudi dan para dewan guru. (Red)