Kodim 0906/Kutai Kartanegara Kembali Gelar Serbuan Vaksinasi Di Timbau, Antusias Warga Masih Tinggi

INFODESA, NASIONAL102 Dilihat

KUTAI KARTANEGARA, INFODESANEWS | Kodim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr) kembali gelar serbuan vaksinasi di Kelurahan Timbau Kecamatan Tenggarong, Kab. Kutai Kartanegara (Kukar). Jum’at (22/4/2022).

Serbuan vaksinasi yang digelar di Timbau ini masih banyak diminati masyarakat, terbukti masih banyaknya warga yang datang untuk divaksinasi baik itu dosis pertama, kedua maupun dosis ketiga dengan menggunakan vaksin Sinovac, Covovax, Pfizer dan Astrazeneca.

Menurut Farida, salah satu warga yang mengikuti vaksinasi mengatakan sangat terbantu dengan adanya serbuan vaksinasi yang digelar Kodim 0906/Kkr terlebih menjelang pelaksanaan perayaan Idhul Fitri 1443 H, “Alhamdulillah kami sudah divaksin hari ini dan saya ucapkan terima kasih kepada Kodim Kutai Kartanegara yang sudah menggelar kegiatan vaksin terlebih jelang lebaran nanti kami mau pulang kampung”, ucapnya.

 

Kaposkesdim 0906/Kkr Pelda Suhendro juga mengatakan “Kegiatan vaksin di Timbau antusias warga masih tinggi terlihat dengan banyaknya warga yang datang untuk di vaksin, “Antusias warga masih tinggi untuk mengikuti gelaran vaksinasi”, ungkapnya.

Selain itu dia juga menjelaskan terkait kebijakan pemerintah tentang kelonggaran pada saat perayaan Idul Fitri dipastikan banyak warga yang melakukan perjalan mudik namun dalam kebijakan tersebut warga yang sudah vaksin dosis- 3 tidak diwajibkan untuk mengikuti sweb hanya warga yang belum vaksin ketiga / Booster yang diwajibkan untuk sweb apabila melakukan perjalanan.(Mur)*