Kegiatan Focus Group Discussion Gali Permasalahan di UKM Batik Masaran Sragen

INFODESA, PENDIDIKAN280 Dilihat
banner 728x90

SRAGEN-INFODESANEWS, Tim Peneliti Hibah Riset Keilmuwan Universitas Muhammadiyah Surakarta, mengadakan kegiatan FGD (Focus Gruop Discussion) di Lakukan di Aula Gedung Balai Pertemuan Warga. Kegiatan di pimpin ketua peneliti Dr. Ir. Suranto. ST. MM. MSi, di dampingi Nurgiyatna. ST. MSc. PhD dan 6 mahasiswa yang berkolaborasi dalam kegiatan MBKM. Adapun kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui permasalahan, potensi dan prospek kedepan tentang UKM Batik Pilang Masaran Sragen. Kegiatan menghadirkan Tim dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sragen, Pihak Desa Pilang, Ketua Paguyuban Batik Pilang, Para pengusaha batik, dosen dan mahasiswa, serta dihadiri perwakilan karyawan usaha batik sebagai media sharing dan diskusi kondisi di lapangan.

Dinas Perindustrian Perdagangan Sragen, Agus menyampaikan sejarah batik, prospek dan peluang usaha batik serta peran pemerintah kabupaten Sragen dalam rangka pengembangan dan peningkatan ekonomi bagi usaha batik di Sragen. Dilanjutkan nara sumber kedua, Kepala Dusun Pilang yang menyampaikan dukungan dan regulasi pemerintah desa dalam rangka pengembangan usaha batik di Pilang, untuk mendukung program eduwisata batik.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Liputan Khusus ; Perangkat Desa se- Kabupaten Blora Digembleng SID

Ketua Paguyuban Batik GIRLI (Pinggir Kali) Suwanto menyampaikan ada 102 pengusaha batik yang ada di Pilang Masaran dan 60 yang melakukan usaha re-seller batik. Kegiatan FGD ini sangat bermanfaat bagi UKM, karena harapan, keinginan dan masalah secara perlahan akan terurai melalui dinas terkait, juga para dosen, mahasiswa dari perguruan tinggi, serta pemerintah terkait. Ketua paguyuban juga memprogramkan adanya desa wisata batik sehingga dapat digunakan sebagai media belajar, media magang, media jual beli dan media edukasi.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Tentara Pelopori Penghijauan di Lokasi TMMD

Kegiatan FGD yang dihadiri 20 pengusaha, perangkat desa, dinas, ketua paguyuban dan dosen serta mahasiswa menghasilkan beberapa kesimpulan yang sangat membangun bagi pengembangan usaha batik Pilang Masaran.

Pihak peneliti akan menindaklanjuti harapan dan keinginan dari kegiatan hasil FGD tersebut dalam riset yang dijalankan, maka melalui FGD dihasilkan salah satunya” model dan strategi pengembangan pemasaran dimasa new normal pandemi covid 19” diharapkan tim peneliti mampu menghasilkan model dan strategi yang bisa bermanfaat bagi UKM batik Pilang masaran. Hasil penelitian dapat dijadikan diterapkan (hilirisasi riset) bermanfaat bagi UKM batik Masaran.  Kegiatan ini juga diliput media, baik berita elektronik dan berita di TATV. (anto/her)

banner 728x90