NGAWI,INFODESANEWS – Dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Kasdim 0805/Ngawi Mayor Inf Eko Wardoyo memberikan wawasan kebangsaan kepada siswa-siswi SMKN 2 Ngawi Tahun pelajaran 2019/2020 bertempat di Aula SMKN 2 Ngawi Jl.Supriyadi Km.3 Kandangan Ngawi, Selasa (16/07/19).
Kasdim 0805/Ngawi Mayor Inf Eko Wardoyo mengatakan bahwa Wawasan kebangsaan merupakan salah satu wahana membangun cinta tanah air karena wawasan kebangsaan merupakan cara pandang bangsa Indonesia tentang diri dan lingkungannya yang di dasari oleh falsafah cita-cita dan tujuan nasional.
Pemahanan wawasan kebangsaan dalam diri masyarakat masih kurang oleh karena itu perlu adanya pemberian pemahaman akan wawasan kebangsaan sejak usia dini, wawasan kebangsaan ini juga perlu di berikan sejak pendidikan dasar hingga perguruan tinggi, tuturnya.
Dalam materi, Kasdim 0805/Ngawi Mayor Inf Eko Wardoyo menjelaskan tentang 4 Pilar NKRI yaitu Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI serta 3 Unsur pokok Wawasan Kebangsaan yaitu Rasa kebangsaan, Paham kebangsaan dan semangat kebangsaan.
Melalui pemberian wawasan kebangsaan ini, Kasdim berharap agar adik-adik siswa dapat lebih bersemangat untuk terus belajar dan belajar, memiliki jiwa patriotisme dan cinta tanah air serta siap sedia untuk menjadi terdepan dalam membela negara dari ancaman manapun bersama TNI,ucap Kasdim.(p21yo)