Kapolres Luwu Utara Minum Kopi Bersama Pers, Perkuat Sinergitas Pererat Kemitraan

NASIONAL88 Dilihat

SULAWESI SELATAN, INFODESANEWS – Guna mempererat sinergitas dengan Insan Pers yang bertugas di Kabupaten Luwu Utara (Lutra) Sulawesi Selatan (Sulsel). Kepolisian Resort (Polres) Luwu Utara minum kopi bersama dengan para wartawan, Kamis 2 Desember 2021 sore sekira pukul 16.00 Wita di Warkop Dg Azis Kelurahan Kappuna Kecamatan Masamba.

Acara minum kopi bersama itu, dilaksanakan dengan sejumlah wartawan yang bertugas di Kabupaten yang berjuluk Bumi Lamaranginang (Luwu Utara, red) dari berbagai media massa, baik cetak dan online.

Sementara itu, dari Polres Luwu Utara hadir dalam acara minum kopi bareng tersebut, Kapolres AKBP Alfian Nurnas, Kasat Intelkam AKP Palmer, Kasi Penmas AIPDA Hendra Hilal Setiawan.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Serbuan Vaksinasi di Terminal 2 Juanda Ditinjau Panglima TNI,Kapolri dan KSAL

AKBP Alfian Nurnas mengatakan bahwa, kegiatan minum kopi bareng atau bersama Wartawan di Luwu Utara, sebagai wadah informasi untuk membangun bangsa melalui pemberitaan yang positif dan membangun masyarakat dalam memberikan informasi.

Dikesempatan tersebut, Kapolres juga mengajak Insan Pers sebagai Mitra Polri bersama-sama mendukung program pemerintah daerah dalam rangka memajukan dan mensejahterakan masyarakat Kabupaten yang dijuluki Bumi Lamaranginang, dengan menyuguhkan pemberitaan-pemberitaan yang positif.

” Kita saling membutuhkan satu sama lain, dan kepada rekan rekan media/wartawan, kami berharap sinergitas antara media dengan Polri dalam menyajikan informasi,” sebut Kapolres AKBP Alfian Nurnas.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Wujud Peduli Umat, Polsek Baebunta Berbagi Sedekah ke Jemaah Masjid

Disamping itu, mantan Kapolresta Palopo, Alfian Nurnas juga mengharapkan supaya wartawan selalu menjadi mitra bagi Polri dan selalu berkoordinasi dengan pihak kepolisian yang ada di Polres Luwu Utara dan jajaran.

“Jika ada yang ingin di konfirmasi, saudara-saudaraku wartawan tak perlu sungkan untuk koordinasi, karena media merupakan mitra kami sebagai Polri,” tandasnya.

Tetap bantu kami polisi menjadi mitra strategis dalam upaya pemeliharaan stabilitas kamtibmas, terkhusus di wilayah hukum Polres Luwu Utara.(yustus)