Jum’at Berbagi Koramil 0902-04/Tanjung Redeb Kepada Warga

banner 728x90

SAMARINDA-INFODESANEWS.  Koramil 0902-04/Tanjung Redeb (Trd) melaksanakan kegiatan pembagian sembako kepada warga yang kurang mampu diwilayah binaan, Jum’at (8/3/2019).

Kegiatan pembagian sembako yang dilakukan oleh Koramil 0902-04/Trd Kodim 0902/Trd diserahkan kepada Bapak Badrun (75) Kel. Rinding. Danramil 0902-04/Trd Kapten Inf Joko Siswanto mengatakan bahwa kegiatan ini untuk membantu masyarakat kita yang kurang mampu dengan membagikan paket sembako yang diserahkan secara langsung kepada yang bersangkutan, diantaranya kepada buruh dan lain-lain sesuai situasi serta kondisi di wilayah.

BACA SELENGKAPNYA :  Bhabinsa Koramil 421-03/Pnh Bersama Warga Melakukan Penangkaran Bibit Mangroove

 

“Pembagian paket sembako ini tidak hanya dilakukan oleh Koramil 0902-04/Trd melainkan di lakukan juga seluruh Koramil Jajaran Kodim 0902/Trd beserta Persit KCK Kodim 0902 Berau turut berpartisipasi memberikan bantuan kepada masyarakat,” Jelas Danramil.

BACA SELENGKAPNYA :  M.Akyas: Pemuda Harus Mampu Menjaga Pancasila Sebagai Ideology Negara dan Utuhnya NKRI

 

Dengan partisipasi aktif seluruh masyarakat kita ingin mempererat kemanusiaan TNI dengan rakyat dengan cara memberikan bantuan kepada masyarakat sekitar, sebagai implementasi dari jati diri TNI sebagai tentara rakyat, tentara pejuang dan tentara profesional yang selalu manunggal dengan rakyat,”

 

Penulis Murdi

 

banner 728x90