BOGOR , INFODESANEWS – Jamaah Muhammadiyah di Kota Bogor telah melaksanakan Shalat Idul Adha di Lapangan Sempur, Kecamatan Bogor Tengah, pada Sabtu, 9 Juli 2022.
Shalat Ied itu dihadiri oleh Madrofi selaku Ketua PD Muhammadiyah Kota Bogor, Supono selaku anggota DPR RI Fraksi PAN, dan Ketua LHKI PP Muhammadiyah, Muhyidin Junaidi selaku Imam dan Khotib dalam Shalat Idul Adha tersebut.
“Kami memang sudah berkomitmen sesuai dengan arahan dari pimpinan pusat Muhammadiyah bahwa 10 Zulhijah 1443 jatuh pada tanggal 9 Juli 2022,” kata Muhyidin kepada awak media.
Menurut dia, sebagian besar umat Islam di dunia telah melaksanakan Hari Raya Idul Adha 2022 pada tanggal 9 Juli, hanya di Asia Tenggara saja yang melaksanakan pada 10 Juli.
“Hanya negara di kawasan Asia Tenggara yang ber-Idul Adha tanggal 10 Juli 2022 yaitu Malaysia, Brunei, Singapur dan Indonesia,” ungkapnya.
Di Kota Bogor, ada total 24 masjid yang melaksanakan Salat Ied pada Sabtu, 9 Juli 2022 dan 707 lokasi masjid yang akan menyelenggarakan Salat Ied pada Minggu, 10 Juli 2022.
Ada dua lapangan lainnya yang akan digunakan untuk Shalat Ied yakni di Lapangan Heulang dan Lapangan Kresna. Sementara Lapangan Sempur digunakan Salat Ied jamaah Muhammadiyah pada Sabtu, 9 Juli 2022.
Sementara itu, Pemkot Bogor telah memastikan penyelenggaraan Shalat Idul Adha berlangsung pada Minggu, 10 Juli 2022. Forkopimda akan melaksanakan Shalat Ied di Masjid Raya, Jalan Raya Pajajaran, Kota Bogor.
“Keputusan resmi yang ditetapkan MUI Kota Bogor dan diamini Forkopimda Kota Bogor, Insya Allah kita akan merayakan hari yang mulia,” kata Ketua MUI Kota Bogor, KH Tb Muhidin.**Myd