Jabat Dua Periode, Haryanto Terima WTP 7 Kali

INFODESA74 Dilihat

PATI – Selama dua periode kepemimpinan Haryanto, Pemkab Pati telah dibimbing dari yang semula tidak dapat WTP hingga bisa mendapat WTP 7 kali berturut-turut.

“Terima kasih karena tanpa peran serta dan bimbingan BPK, kami tak mungkin bisa jalan sendiri dan bahkan selama 10 tahun ini semua aman-aman saja, Senin (23/5/22).

“Karena pengelolaan keuangan daerah kita diyakini kebenarannya baik dari sisi akuntabilitas maupun kepatuhannya pada aturan perundang-undangan,” kata Haryanto saat diwawancarai Awak Media.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Pagi ini, Jamaah dari Yaman, Afrika dan Singapura Ikut Berjubel di Kawasan Masjid Ar-Riyadh Pasar Kliwon

Terkait permasalahan ataupun temuan yang umumnya dijumpai BPK di banyak daerah di Jateng.”Bupati Pati yakin bahwa semua Kepala Daerah tentu akan segera menindaklanjutinya.

“Sudah semestinya rekomendasi yang diberikan akan segera ditindaklanjuti sebagai bentuk pertanggungjawaban dalam hasil audit laporan keuangan dari BPK Perwakilan Provinsi Jateng”,ucap Bupati pati.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Secara Simbolis Kades dan Camat Candipuro Serahkan BLT DD Ta-2022 Desa Titiwangi

Kepala BPK Perwakilan Provinsi Jateng menambahkan kami berharap hasil pemeriksaan yang telah di sampaikan, agar dapat menjadi motivasi untuk memperbaiki pertanggungjawaban pelaksanaan APBD.

“Serta mari kita bersama-sama berkomitmen untuk mendukung penyelenggaraan pengelolaan keuangan negara secara transparan,” jelas Kepala BPK Perwakilan Provinsi Jateng.(@Gus)