Inilah Sosok Serda Tri Rosadi Prajurit TNI

INFODESA134 Dilihat
banner 728x90

PESAWARAN LAMPUNG, INFODESANEWS — Kondisi Sekolah Dasar Negeri (SDN) 9 Punduh Pedada yang terletak di Desa Pagar Jaya Kecamatan Punduh Pedada Kabupaten Pesawaran, sangat memprihatinkan.

Pasalnya tampak dari sejumlah fasilitas yang ada sangat sederhana dan tak layak pakai. seperti halnya kursi dan ruang kelas belajar hanya di sekat dengan menggunakan papan Tenes Meja.

Selain itu juga SDN tersebut sangat kekurangan tenaga pengajar dan minim dengan instalasi listrik yang dapat menunjang untuk pelaporan yang saat ini harus mengunakan aplikasi atau online.

Hal tersebut mengundan rasa simpati salah seorang prajurit TNI yang berpangkat Serda yang di tugaskan di Koramil 421-05/Pesawaran, sebagai Babinsa di Desa tersebut.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Muhammad Junadi SH Terima SK Sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Lampung Selatan

Serda Tri Rosadi, mengatakan Kondisi Sekolahan tersebut bukan hanya terletak di fasilitas nya saja, tapi juga termasuk tenaga pengajarnya dan minim internet.

“Saya sangat terpanggil untuk ikut mengabdikan diri selaku tenaga relawan untuk mengajar, disela sela kekosongan tugas pokok saya sebagai Babinsa untuk mengisi kekosongan tenaga pengajarnya yang belum hadir ataupun tidak hadir disaat jam belajar.” ujar Serda Tri Rosadi.

Menurut Serda Tri, “Tugas seorang prajurit TNI bukan hanya menjaga keamanan dan keutuhan NKRI tapi juga juga ikut mencerdaskan anak Bangsa adalah suatu kewajiban kita, hal ini saya lakukan dengan ikhlas, karena merasa terpanggil dan mempunyai rasa tanggung jawab untuk ikut membantu mencerdaskan anak bangsa,” kata dia

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Wakil Ketua DPRD Lamsel, Agus Sartono Apresiasi Kinerja Pemerintah Daerah Dalam Pemerataan Pembangunan

Sementara itu Komandan Kodim 0421/Lampung Selatan, Letkol Kav Robinson Octavianus Bassie, mengatakan bahwa Koramil 421-05/Pesawaran merupakan masih wilayah kerjanya.

Ia membenarkan adanya salah seorang prajuritnya yang bertugas sebagai Babinsa di Desa tersebut ikut mengabdikan diri sebagai tenaga Relawan menjadi seorang Guru, di tengah tengah kesibukanya dalam tugas pokonya.

“Saya sangat mengapresiasi dengan apa yang dilakukan oleh Serda Tri Rosadi, karena dengan keikhlasanya ikut andil untuk mencerdaskan anak bangsa, meski sibuk dengan tugas tugas pokonya.” kata orang nomor satu di jajaran Kodim itu pada Infodesanews.com. Rabu (27/8/2019) (sg/sumber Kodim 0421/LS)

banner 728x90