Ini Yang Disampaikan Dandim 0728/Wonogiri Dalam Kunjungan Kerja

INFODESA284 Dilihat
banner 728x90

WONOGIRI, INFODESANEWS – Dandim 0728/Wonogiri Letkol Inf Imron Masyhadi, SE bersama Perwira Staf melaksanakan kunjungan kerja ke Koramil jajaran, Jum’at (20/3).

Dalam mengawali kunjungannya, Dandim 0728/Wonogiri berpesan kepada Satuan Koramil khususnya para Babinsa, harus aktif terjun ke wilayah dalam rangka memonitor wilayah binaannya. Serta melaksanakan tugas yang sudah diberikan oleh Komando atas dengan penuh tanggung jawab.

Dandim juga meminta kepada seluruh anggota Koramil jajaran harus tetap menjalin sinergi bersama Tiga Pilar, stakeholder dan tokoh masyarakat. Sinergi khususnya dalam situasi tanggap darurat bencana, terlebih saat ini negara Indonesia sedang diguncang adanya virus Covid-19(Corona).

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Kecamatan Natar Jadi Titik Terakhir Lokasi Pasar Murah

Mengenai penyebaran virus Corona, Dandim menekankan kepada seluruh anggota Koramil jajaran agar mematuhi anjuran dari Komando atas, salah satunya dengan membatasi kegiatan diluar ruangan dan menjaga kebersihan dengan rajin mencuci tangan menggunakan sabun/hand sanitizer.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Banyumas, Bertekad Raih Adipura ke Lima

Dandim menekankan kepada seluruh anggota agar menjaga kebersihan diri serta keluarga, dan meningkatkan ibadah sesuai agama masing-masing serta berdoa agar wabah penyakit bisa cepat berlalu.

Turut mendampingi Dandim 0728/Wonogiri diantaranya, Pasiter Kapten Inf Moch. Sambudi, Pasilog Kapten Cba Oyon Subiyanto dan Pasi Intel Lettu Inf Slamet Biyanto, (Pendim0728/Wng).

banner 728x90