Indah Lepas Dokter Internship, Penjelasan Bupati Lutra Ini

NASIONAL182 Dilihat
banner 728x90

SULAWESI SELATAN, INFODESANEWS | Sejumlah dokter telah mengikuti Program Dokter Internship di Kabupaten Luwu Utara. Dokter yang baru menyelesaikan pendidikan dokter dari Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Makassar, Universitas Trisakti Jakarta, Universitas Tarumanagara Jakarta dan Universitas Tadulako Palu itu mengikuti program Internship selama 6 bulan.

Program penyelarasan hasil pendidikan dan kondisi masyarakat itu merupakan program yang telah beberapa angkatan dilaksanakan di Kabupaten berjuluk Bumi Lamaranginang ini.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Luwu Utara, drg. Hj. Marhani Katma, MARS, melaporkan dokter yang mengikuti program ditempatkan pada Puskesmas Sukamaju, Puskesmas Bone-Bone, dan RSUD Andi Djemma Masamba.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Melalui Virtual Meeting Badruzzaman Ikut Rapat Persiapan Penerapan PPKM

Pada kesempatan pelepasan dokter internship yang telah menyelesaikan pelaksanaan program di Ruang Command Centre Kantor Bupati Luwu Utara, Rabu (22/2/2023), Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, S. IP, M.Si, memberi apresiasi dan berterima kasih atas kontribusi dokter internship dalam pemberian pelayanan kesehatan di lokasi pelaksanaan program.
” Pemerintah Daerah mengapresiasi peran dokter internship dalam membantu pelayanan kesehatan di lokasi pelaksanaan program dokter internship. Perannya sangat membantu sekali, terutama pada pelayanan puskesmas,” ucap Indah.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Kehangatan Presiden RI Bersama Cucu

Pada kesempatan yang sama, drg. Hj. Marhani Katma, menyebut kehadiran dokter internship dapat menghadirkan pelayanan yang berkualitas, dan dapat memenuhi kuantitas tenaga di puskesmas.
” Dokter Internship telah menghadirkan pelayanan yang berkualitas dan membantu kami dalam memenuhi jumlah tenaga medis yang memberikan pelayanan medis di puskesmas maupun di Rumah Sakit Andi Djemma,” ujar Marhani.(Yustus

banner 728x90