Hari ini, Tujuh Kepala Daerah Soloraya Bertemu KPK

banner 728x90

SOLO – INFODESANEWS, Tujuh kepala daerah se Soloraya bertemu di Solo, Selasa (23/3). Pertemuan diadakan di lobby depan ruang walikota Surakarta. Pertemuan itu adalah dalam rangka Rapat Koordinasi Pencegahan Korupsi Terintegrasi Bersama KPK.

Rapat koordinasi ini sebagai tindak lanjut dari pertemuan sebelumnya antara Gibran Rakabuming, Etik Wardoyo bersama Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Hadir dalam pertemuan ini antara lain : Gibran Rakabuming Raka, Bupati Sukoharjo Etik Suryani, Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati, Bupati Karanganyar Juliyatmono, Bupati Wonogiri Joko Sutopo. Lalu Bupati Boyolali Mohammad Said Hidayat serta Bupati Klaten Sri Mulyani.

BACA SELENGKAPNYA :  Gubernur Kaltim, Pangdam VI/Mulawarman dan Kapolda Kaltim Kunjungi RT Sigap Covid-19 di Kukar, Isran Noor: Tetap Zero Kasus

Pertemuan bersama KPK yang dihadiri oleh wakil ketua KPK Alexander Marwata dilakukan secara tertutup, sehingga tidak ada informasi yang didapat dari hasil pertemuan ini. Di sela-sela pertemuan tersebut justru tidak disia-siakan oleh Gibran untuk berdialog dengan para pemimpin daerah yang hadir.

BACA SELENGKAPNYA :  Jelang Bulan Suci Ramadhan, Koramil Loktuan Bersama Muspika Bontang Selatan Laksanakan Penyemprotan Disinfektan

Bertemu dengan Etik Wardoyo, Gibran membahas bus BST dan bus wisata Werkudara. Dalam pembicaraan itu Gibran berharap bus BST dan bus Wisata Werkudara diijinkan melewati area Solo Baru. Sedangkan dengan Sri Mulyani, Gibran membahas tentang sumber mata air Cokro Tulung. (satria/her)

banner 728x90