LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS –Ribuan loyalis H Puji Sartono yang terdiri dari Paguyuban Bina Sehat, paguyuban sedulur sak lawase, Koprasi NKS, Kelompok Tani, Pemuda Pancasila, Majelis Ta,lim Muslimat NU, Majelis Ta,lim Al-Hidayah, PPNI,dan persatuan BPD se-Indonesia Kecamatan Tanjung Bintang Kabupaten Lampung Selatan, menggelar Do,a bersama dan Bakti Sosial yang dipusatkan di Lapangan Jati Baru Kecamatan Tanjung Bintang, Minggu 12 Juni 2022.
Kegiatan Bakti Sosial berupa Donor Darah dan penggalangan dana untuk warga yang sakit yang di promotori oleh anggota Komisi V DPRD Provinsi Lampung H Puji Sartono itu dalam rangka mewujudkan keinginan Almarhum Sukardi semasa hidupnya sekaligus mendoakan almarhum.
Doa Bersama yang dipimpin oleh anggota Komisi V DPRD Provinsi Lampung, H Puji Sartono itu dihadiri Gubernur Lampung yang diwakili kepala Dinas Provinsi Lampung, Drs Aswadi, Bupati Lampung Selatan yang diwakili Asisten Bidang Administrasi Umum, Badruzzaman, Camat Tanjung Bintang dan kepala Desa serta para tamu undangan.
Koordinator pelaksana kegiatan H Puji Sartono mengatakan, kegiatan ini salah satu bentuk Kebersamaan dan mewujudkan keinginan almarhum semasa hidupnya yang ingin melaksanakan Bakti Sosial berupa Donor Darah dan penggalangan dana untuk warga yang sedang dalam keadaan sakit.
“Alhamdulillah kami bersama beberapa paguyuban dapat menjalankan dan melaksanakan apa yang menjadi keinginan Almarhum semasa hidupnya.”kata Ketua Persatuan Perawat Nasional Indoneaia Provinsi Lampung itu.
Diketahui almarhum Sukardi SE merupakan anggota DPRD Lampung Selatan periode 2019-2024 yang meninggal pada 29 Mei 2022 lalu. (Red)