H Nanang Ermanto Terima Penghargaan Dari Mendagri Tito Karnavian

INFODESA, NASIONAL487 Dilihat
banner 728x90

INFODESANEWS — Bupati Lampung Selatan H Nanang Ermanto  menerima penghargaan dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian atas keberhasilannya membawa Pemerintah Daerah (Pemda) Lampung Selatan dengan realisasi belanja APBD tertinggi di tahun 2021.

Penghargaan yang di serahkan  langsung oleh Mendagri RI, dalam acara Penganugerahan Realisasi APBD dan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Keuangan Daerah Tahun 2022 yang dipusatkan di Hotel Bidakara Jakarta Selatan, Kamis (2/6/2022) dengan Tema “Percepatan Realisasi APBD dan Peningkatan Penggunaan Produksi Dalam Negeri”.

Diketahui Kabupaten Lampung Selatan  meraih peringkat Ke-V tingkat kabupaten/kota se-Indonesia dalam capaian realisasi pendapatan belanja daerah TA 2021. Dengan total belanja sebesar Rp2.260.672.535.024 dan terealisasi sebesar Rp2.167.992.801.149,73 atau sebesar 95,90 persen.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Nanang Cek Langsung Kondisi Jembatan di Desa Baru Ranji

Menteri Dalam Negeri RI H. Tito Karnavian dalam sambutannya mengatakan jika uang merupakan darahnya sebuah organisasi. Sehingga bisa dipastikan organisasi tidak akan bisa berjalan jika tidak ada uang.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Komisi IV DPRD Lamsel Rekomendasikan Penambahan Armada Damkar

Namun demikian, uang yang dimiliki sebuah organisasi harus direalisasikan dengan baik. Dimulai dari tahap perencanaan dan penyalurannya dan pertanggungjawabannya, sehingga dengan demikian organisasi bisa berjalan secara berkesinambunagn dan baik pula.

“Uang ini penting, dan sudah menjadi anatomi sentral sebuah organisasi,” kata Tito dalam sambutannya yang di siarkan langsung melalui CNN indonesia.com dan Channel YouTube Kemendagri RI & Ditjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri Kamis 2 Juni 2022 pagi tadi.  (Red)

banner 728x90