BLORA,Infodesanews.com – Program pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat di bidang pertanian melalui Upaya khusus (Upsus) peningkatan hasil dari padi, jagung dan kedelai (Pajale) semakin terlihat hasilnya dengan pendampingan kepada petani.
Proses dan Perarawatan tanaman setelah Penanaman padi perlu diperhatikan,petani harus rajin dan teliti mengamati perkembangan tanaman, dan itu tak luput dari campur tangan PPL dan UPTD Pertanian untuk ikut mengamati hasil tanaman masyarakat.
Babinsa Koramil 12/Ngawen Kodim 0721/Blora Sertu Sutarno dan Koptu Slamet Nuri, Sabtu (23/12) turun kesawah melaksanakan Pendampingan kepada masyarakat melaksanakan penyemprotan Insektisida guna penanggulangan Hama Kresek pada tanaman padi seluas 2 Ha di desa Berbrak Kecamatan Ngawen.
Hadir dalam kegiatan itu,Danramil 12/Ngawen Kapten Cpl Sumanto beserta anggota,Kepala UPTD Pertanian Ngawen bapak Agus Supriyanto,Kepala desa bapak Sugih Raharjo,perangkat desa,PPL dan masyarakat sejumlah 17 ppetani.dari Poktan Sido makmur 1 desa Berbak.
“Kegiatan ini dilaksanakan guna membantu petani agar secara dini bisa menanggulangi atau menangkal hama kresek dan memberikan pembelajaran kepada para petani,agar mempersiapkan dan merawat tanaman mereka dengan benar.”kata Danramil 12/Ngawen Kapten Cpl Sumanto Dalam giat Upaya Khusus (upsus) yang sedang di laksanakan pemerintah dan pendampingan Babinsa (Bintara pembina desa)sangat dirasakan manfaatnya oleh petani.
seperti yang dituturkan bapak Ngarjiman warga desa Berbak kecamatan Ngawen kabupaten Blora “Dengan adanya pendampingan dari Babinsa dan PPL yanG turun lagsung membantu petani sangat dirasakan oleh para petani dan saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Babinsa dan PPL.Semoga ini terus dilaksanakan guna membantu para petani.”pungkasnya.( Mj/AR)