Fahrorrozi Siap Menangkan Pasangan Ridho Ficardo di Pilgub Provinsi Lampung Tahun 2018

INFODESA148 Dilihat

Lampung Selatan, Infodesanews.com – Fahrorrozi Ketua DPC Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Lampung Selatan targetkan 10 kursi di pertarungan Pileg yang akan datang.

Di usianya yang ke (10) tahun 2018 Partai Gerindra Kabupaten Lampung Selatan, memperigati Hari Jadinya dengan tema “Rebut Kembali Indonesia Raya” Partai yang berlambangkan Kepala Burung Garuda ini, berkomitmen akan memenangkan di tiga pertarungan ,yakni pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Provinsi Lampung ,Legislatif dan Pilpers yang akan datang,

Pernyataan tersebut di sampaikan lansung oleh Ketua DPC Partai Gerindra Lampung Selatan Fahrorrozi di hadapan kader, Simpatisan dan Ranting, dalam acara peringatan ulang tahun partainya yang ke (10) tahun 2018 yang berlangsung di Kantor DPC Partai Gerindera, jalan Lintas Sumatera Kedaton Kecamatan Kalianda kabupaten lampung Selatan,Selasa (6/02)

Partai Gerindera Lampung Selatan bisa mencapai usiaya yang ke (10) tahun ini berkat perjuangan dan doa sehingga berhasil mendapatkan 7 kursi dalam DPRD Lampung Selatan, “kedepanya targetkita mendapatkan 10 kursi,karna kalau 10 kursi kita lebih leluasa lagi untuk menduduki Ketua Dewan bahkan untuk Mencalonkan Bupati.

“Apa lagi dalam waktu dekat ini kita akan melakukan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur ,Partai Gerindra Lampung Selatan siap memenangkan pasangan Muhammad Ridho Ficardo dan Bachtiar Basri sesuai dengan arahan Ketua (DPD) Partai Gerindra Lampung Gunadi ibrahim,untuk melanjutkan jilid ll.”kata dia.

Partai Gerindra menargetkan menang untuk Lampung Selatan,Gerindra siap masuk dalam jajaran koalisi,Tim pemenangan harus juga aktif jangan sampai tidur, dan Kader kita siap untuk memenangkanya Kita siap kumpulkan setiap DPC,PAC,bahkan ketingkat Ranting

“Selain kita memenangkan di Pilgup ,Gerindra juga siap untuk memenangkan Prabowo Subianto sebagai Presiden di Pemilihan yang akan datang, itu harga mati dan Legislatif juga kita harus menang 10 kursi untuk Dewan Perwakilan Rakyat Daerah(DPRD),”pungkas Fahrorrozi. (SG/slmt)